Aplikasi Google di iOS dapatkan pembaruan dukung gambar berformat GIF
Techno.id - Apakah Anda sudah memperbarui aplikasi pencarian Google Anda di perangkat iOS? Kabar baiknya, Google membawa pembaruan versi 9.0 dengan beberapa fitur barunya.
-
Gboard, aplikasi keyboard dari Google khusus pengguna iOS Keyboard ini juga bisa digunakan untuk melakukan aktivitas browsing lainnya seperti mencari video di YouTube, gambar berformat GIF, dan emoji.
-
Google luncurkan Gboard, keyboard dengan fitur pencarian lengkap Teknologi ini semakin canggih dan wajib banget kamu kuasai.
-
Cara baru cari foto di Google Photos, pakai emoji! Sekarang Anda pun bisa menggunakan emoji tertentu untuk mencari file foto yang terkait dengan emoji yang Anda gunakan.
Dilansir oleh GSMarena.com (08/10/15), pembaruan ini membawa fitur yang mendukung gambar berformat GIF saat Anda melakukan pencarian gambar. Kini, saat Anda mencari gambar dengan format GIF, maka Anda hanya butuh menyentuh gambar untuk memutarnya.
Selain itu, dengan pembaruan ini Anda bisa menambahkan foto atau ulasan untuk tempat favorit, serta mendapatkan hasil yang tepat pada peta saat Anda mencari sebuah tempat.
Pembaruan ini hadir tepat setelah sebulan yang lalu Google memperbarui aplikasinya di iOS dengan membawa fitur Ok Google yang selalu aktif dan meningkatkan hasil pencarian lokalnya.
Beberapa pembaruan ini bisa Anda dapatkan dengan mendownload melalui Apple App Store. Jika Anda sudah memperbaruinya, bagikan pengalaman Anda pada kotak komentar di bawah ini.
BACA JUGA :
- Tak lama lagi, Google Drive bakal hadir di WhatsApp Messenger
- Aplikasi Google Translate kini mampu terjemahkan aplikasi lain
- Google Now di Android Marshmallow akan buat smartphone lebih pintar
- Apple dan Google jadi dua brands teratas yang paling berharga
- Pakai Google Maps tanpa boros baterai, begini caranya
(brl/red)