Terbaru, bingkai foto Instagram tak persegi lagi
Techno.id - Instagram akhirnya tak membatasi pengguna untuk mengunggah foto dan video dalam bentuk persegi. Pasalnya, Instagram baru saja mengumumkan telah melakukan perubahan pada bingkai foto dan video yang diposting oleh pengguna. Jadi, sekarang Anda dapat berbagi foto dan video dalam ukuran aslinya, baik dalam format landscape atau potrait.
-
Instagram diam-diam ternyata simpan gambar resolusi tinggi Standar resolusi Instagram sebesar 640 x 640 piksel kini berubah hingga dua kali lipat lebih besar
-
Cara membuat kolase foto di Instagram (IG) Story Fitur ini sebenarnya menjadi salah satu hal yang paling ditunggu oleh para pengguna.
-
7 Langkah unggah foto Instagram beresolusi tinggi tanpa pecah-pecah Selain foto bisa dilihat dengan baik, momen-momen terbaik dengan keluarga dan kerabat terasa lebih mantap untuk dibagikan.
Walaupun Instagram tidak membatasi ukuran postingan dalam bentuk persegi, mereka masih memotong ukuran fotonya agar terlihat menarik saat ditampilkan. Untuk gambar vertikal akan dipotong dengan aspek rasio 4:3, sedangkan untuk gambar horisontal dipotong dengan ukuran 16:9, seperti yang disadur dari TheNextWeb (27/8/15).
Jika Anda ingin membagikan foto dan video dalam ukuran yang sebenarnya, Anda cukup menekan ikon untuk menyesuaikan orientasi. Setelah itu, tampilan foto dan video Anda tak akan terlihat persegi lagi. Foto dan video ini akan terlihat persegi pada galeri profil Anda dan akan menyesuaikan ukuran aslinya setelah tayang di beranda follower Anda.
Tak hanya ukuran saja, Instagram juga menambahkan beberapa filter terbaru untuk mengedit video. Sekarang, Anda dapat menyesuaikan intensitas dari filter tersebut. Selain itu, pembaruan ini juga dapat dinikmati oleh pengguna perangkat iOS dan Android.
Di sisi lain, pembaruan pada Instagram ini begitu mengejutkan, setelah sekian lama mereka memopulerkan foto dan video dalam ukuran persegi. Namun, semua ini akan diterima oleh para penggunanya. Pasalnya, pada awal kemunculan Instagram, media sosial ini banyak mendapat komplain dari fotografer yang tak suka foto mereka dipotong sebelum diunggah ke Instagram. Mungkin pembaruan ini untuk membahagiakan mereka yang tak suka fotonya dipotong.
BACA JUGA :
(brl/red)