Terbaru, Google Inbox hadirkan fitur pilihan tunda membalas pesan
Ilustrasi logo Google Inbox © 2015 sketchappsource.com
Techno.id - Google inbox dilaporkan mengusung beberapa fitur baru. Aplikasi layanan pesan milik raksasa teknologi asal Mountai View itu kini kabarnya sudah dilengkapi dengan fitur yang memungkinkan penggunanya menunda membalas pesan hingga jangka waktu tertentu.
-
Setelah Gmail, kini tombol Undo Send juga hadir di Google Inbox Kini tombol Undo Send juga telah hadir di layanan Google Inbox juga.
-
7 Fitur baru Gmail ini bisa maksimalkan penggunaan akunmu Sekarang Gmail sensitif terhadap dokumen berbahaya. Algoritma barunya mampu mendeteksi dokumen yang patut dicurigai.
-
Cara batalkan kirim email lewat Gmail Gmail menambahkan fitur Undo Send untuk membatalkan pengiriman email.
Sebagaimana dilansir oleh Engadget (26/2/16), fitur tunda pesan yang dihadirkan Google Inbox pun tersedia dalam dua pilihan. Yang pertama, Anda bisa menunda membalas pesan hingga jangka waktu hari itu juga.
Lalu yang kedua, Anda juga bisa menunda membalas pesan hingga jangka waktu satu minggu. Nah, karena jangka waktu satu minggu itu cukup panjang maka khusus untuk pilihan fitur ini Google Inbox menghadirkan pilihan hari alias tanggal yang bisa disesuaikan.
Perlu Anda ketahui, fitur ini hadir secara bertahap bagi pengguna. Jadi, jika Anda masih belum bisa menikmati fitur baru tersebut maka bersabarlah dan kami sarankan Anda untuk menikmati fitur terbaru dari Google Inbox lainnya seperti fitur RSVP (Répondez S'il Vous Plaît atau kurang lebih artinya cepat beri tanggapan) dalam satu ketukan, lalu fitur menambah garis tebal, miring, garis bawah, berwarna, dan teks yang disorot dalam email.
Fitur tunda balas pesan dari Google Inbox
© 2016 Google
BACA JUGA :
(brl/red)