Tips mengkustomisasi background page di Microsoft Word

Advertisement

Techno.id - Tahukah Anda, sebenarnya Anda bisa mengkustomisasi warna background page pada Microsoft Word? Ya, Anda bisa mengubah background warna putih pada page dengan warna sesuai keperluan.

Nah, bagi Anda yang mungkin belum mengetahui bagaimana cara untuk mengubah warna background page pada Microsoft Word, berikut Techno.id berikan langkah-langkahnya seperti dikutip dari AddictiveTips (25/12/15).

Langkah Pertama

Buka file Microsoft Word yang ingin Anda ubah warna background pagenya, kemudian buka tab Design.

Langkah Kedua

Anda akan menemukan menu Page Color pada tab Design tadi. Klik menu tersebut dan drop down pada tools Background Page.

Langkah Ketiga

Setelah Anda mengikuti langkah kedua tadi, maka akan muncul menu pop-up dengan banyak pilihan warna seperti pada gambar berikut ini.

Jika Anda hanya ingin mengubah warna background page dengan warna dasar, maka Anda bisa memilih salah satu dari sekian banyak warna yang ditawarkan pada menu Theme Colors dan Standard Color. Namun, jika Anda mengubah background page dengan gambar tertentu maka Anda perlu ke bagian bawah jendela pop-up dan klik menu Fill Effects.

Advertisement


(brl/red)