11 Aplikasi cari lowongan pekerjaan di smartphone, ada banyak pilihan

Advertisement

Techno.id - Pekerjaan merupakan salah satu kebutuhan setiap orang dewasa. Melalui pekerjaan, banyak orang bisa mendapat upah yang bisa digunakan untuk menyambung hidup. Tak hanya itu, dengan bekerja banyak hal baru bisa dipelajari dan dihasilkan. Sebagai contoh saat seseorang bekerja di perusahaan pembuat roti, maka orang tersebut bisa mempelajari cara membuat dan menghasilkan roti yang enak.

Namun yang menjadi kendala dalam mendapat pekerjaan adalah proses pencariannya. Tak mudah di saat seperti ini untuk mencari pekerjaan dengan gaji yang sesuai. Banyaknya persaingan dan minimnya lowongan pekerjaan menjadi salah satu faktor utama yang membuat banyak orang belum mendapat pekerjaan.

Untungnya sudah banyak developer software yang menyediakan aplikasi penyedia lowongan pekerjaan. Tak hanya memiliki informasi yang lengkap, aplikasi pencari lowongan pekerjaan yang bisa digunakan pada smartphone juga memiliki banyak opsi pekerjaan. Tak hanya itu, aplikasi pencari lowongan pekerjaan pada smartphone juga memiliki fitur dan tampilan yang cenderung mudah digunakan.

Berkenaan dengan bahasan tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Selasa (15/11), 11 aplikasi cari lowongan pekerjaan di smartphone.

1. Lumina: Cari Kerja, Info Loker

foto: play.google.com

Lumina merupakann aplikasi pencari kerja pertama yang bisa kamu gunakan pada perangkat Android. Dengan aplikasi satu ini, kamu bisa menilik berbagai pekerjaan yang tersedia di dalamnya. Beberapa pekerjaan seperti Kurir, Pergudangan, Sales, Restoran, Customer Service dan masih banyak lagi bisa kamu jajal. Menariknya, Lumina dilengkapi dengan sederet fitur yang mempermudah kamu dalam mencari pekerjaan.

2. Glints Job Search & Career

foto: play.google.com

Glints Job Search & Career juga merupakan aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mencari pekerjaan melalui perangkat Android. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa melirik pekerjaan yang sekiranya cocok dengan bakat dan minat kamu. Bahkan dengan Glints Job Search & Career, kamu bisa mencari pekerjaan tidak hanya di Indonesia, namun juga negara lain yang masih lingkup Asia. Jika berminat dengan aplikasi satu ini, kamu bisa mendownloadnya melalui Play Store.

3. Kalibrr Job Search

foto: play.google.com

Aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk mencari pekerjaan adalah Kalibrr Job Search. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa mendapat informasi penting seputar pekerjaan yang diinginkan. User interface yang mudah dipahami, beberapa fitur menarik, serta gratis menjadi nilai jual utama dari aplikasi satu ini. Untuk mulai menggunakan Kalibrr Job Search, kamu bisa download aplikasi ini melalui Play Store.

4. Atma - Cari Loker & Komunitas

foto: play.google.com

Jika ingin menjajal aplikasi lain, tidak ada salahnya untuk menginstal Atma. Sama seperti aplikasi sebelumnya, Atma bisa kamu gunakan pada perangkat Android saja. Dengan satu aplikasi ini, pekerjaan yang kamu inginkan menjadi mudah untuk ditemukan. Beberapa fitur menarik seperti Make an easy CV with Atma ID, Self-introduction video feature, Live chat with HR, hingga Make friends and grow in the community bisa kamu nikmati pada satu aplikasi ini.

5. Pintarnya: Lamar & Siap Kerja

foto: play.google.com

Pintarnya juga merupakan aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mencari lowongan pekerjaan. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa mencari pekerjaan sesuai keinginan kamu. Tak hanya itu, Pintarnya juga dilengkapi dengan beberapa fitur menarik seperti Filter by job type to salary range, Anti PHP by viewing application status, Prepare yourself with test simulation to interview preparation dan masih banyak lagi yang tentu memudahkan kamu dalam mencari pekerjaan.

6. TopKarir

foto: play.google.com

Jika ingin mencoba aplikasi lain, tak ada salahnya menginstal TopKarir pada perangkat Android kamu. Dengan satu aplikasi ini, banyak pekerjaan bisa dilirik dengan mudah. Tak hanya menyediakan informasi pekerjaan, TopKarir juga memiliki beberapa lowongan lain seperti beasiswa, magang, hingga freelance. Jika berminat dengan TopKarir, kamu bisa unduh aplikasi satu ini melalui Play Store.

7. JobStreet: Kembangkan Kariermu

foto: apps.apple.com

Tidak seperti beberapa aplikasi sebelumnya, JobStreet bisa kamu gunakan pada perangkat Android dan iPhone. Selain mendukung lebih dari satu perangkat, JobStreet juga memiliki sederet fitur menarik seperti Join the rest of our jobseekers, Search for jobs across Asia, Apply easily with a single tap, hingga Free learning videos in Bahasa Indonesia.

8. LinkedIn: Network & Job Finder

foto: apps.apple.com

Aplikasi satu ini tentu sudah tidak asing di telinga banyak orang. LinkedIn merupakan aplikasi pencari pekerjaan yang bisa kamu gunakan pada perangkat Android dan iPhone. Tidak hanya mendukung lebih dari satu perangkat, LinkedIn juga memiliki beragam fitur menarik seperti Find jobs & connections, Apply for jobs for every type of profession, Job salary details, hingga Find local jobs in your area.

9. Jora Job Search

foto: apps.apple.com

Tak jauh berbeda dengan aplikasi sebelumnya, Jora Job Search juga bisa kamu gunakan untuk mencari pekerjaan pada perangkat Android maupun iPhone. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa mendapat beragam pekerjaan menari sesuai minat dan kemampuan kamu. Tak hanya itu, Jora Job Search juga memiliki beberapa fitur menarik seperti Fresh jobs are shown with every refresh, Turn on push notifications for favourite job search, hingga Get the latest jobs sent daily.

10. Indeed Job Search

foto: apps.apple.com

Jika ingin menjajal aplikasi pencari kerja lain, tidak ada salahnya untuk mendownload Indeed Job Search. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa mendapat banyak informasi menarik sesuai pekerjaan yang diinginkan. Tak hanya itu, Indeed Job Search juga menyediakan beberapa fitur menarik yang bisa kamu gunakan seperti Search by job title, company, salary, and location, Create alerts to get notified about specific jobs, hingga Track your application status for multiple jobs.

11. Deall Jobs

foto: apps.apple.com

Terakhir, sebagai penutup rekomendasi aplikasi pencari lowongan pekerjaan, techno.id menyarankan kamu untuk melirik Deall Jobs. Meski terbilang aplikasi baru, Deall Jobs memiliki banyak pekerjaan di beberapa perusahaan besar seperti TikTok, Tokopedia, Ajaib, Shopee, Bukalapak, Kitabisa, The Jakarta Post, Kompas Gramedia, Indosat, BCA, dan masih banyak lagi. Tak hanya itu, Deall Jobs juga bisa kamu gunakan secara gratis hanya dengan mendownloadnya melalui Play Store dan App Store.


Advertisement


(brl/guf)