11 Aplikasi pengunci galeri di Android & iPhone, amankan data pribadi

Advertisement

Techno.id - Smartphone merupakan sebuah barang elektronik yang memiliki banyak kegunaan. Tidak hanya berperan penting dalam menunjang komunikasi, smartphone juga merupakan barang yang memiliki banyak fungsi lain. Fungsi smartphone tentu membuat tidak jarang pengguna yang memilih barang dengan layar lebar ini sebagai daily driver.

Dalam sebuah smartphone, tentu terdapat banyak data penting yang biasa digunakan untuk memerlukan keperluan banyak orang. Beberapa data penting yang ada pada smartphone seperti gambar dan video biasanya tersimpan rapi di dalam galeri. Foto dan video yang tersimpan dalam galeri tentu perlu diproteksi dengan baik agar terhindar dari berbagai ancaman.

Foto dan video yang ada dalam galeri tentu menjadi hal yang sifatnya privasi. Saking privasinya, bahkan banyak orang yang menggunakan software tambahan untuk mengamankan data mereka. Untungnya, kini banyak software yang bisa digunakan untuk mengamankan data pribadi setiap orang baik di perangkat Android maupun iPhone.

Berkenaan dengan pembahasan tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Rabu (8/11), 11 aplikasi pengunci galeri di Android dan iPhone.

1. AppLock - Lock apps & Pin lock

foto: play.google.com

Aplikasi pertama yang bisa kamu gunakan untuk mengunci galeri smartphone. Tidak hanya itu, AppLock juga bisa kamu gunakan untuk mengunci aplikasi pada perangkat Android. Agar pengguna bisa merasa nyaman, AppLock menghadirkan banyak fitur menarik seperti Real-Time Protection, Photo vault, Intruder Selfie, hingga Notification Cleaner.

2. Gallery Lock (Hide pictures)

foto: play.google.com

Masih untuk pengguna Android, aplikasi lain yang bisa kamu jajal adalah Gallery Lock. Hanya dengan satu aplikasi ini, kamu bisa mengamankan banyak foto maupun video di galeri. Tak hanya itu, Gallery Lock juga dilengkapi dengan beragam fitur menarik seperti Hide Photos & Videos, Slide Show supported, Easy-to-use PIN,Pattern access, hingga Rotate and zoom features.

3. Gallery Vault-Hide Photo Video

foto: play.google.com

Aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk menyembunyikan foto dan video dari galeri adalah Gallery Vault. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa mengamankan banyak file tanpa khawatir disalahgunakan orang lain. Selain berguna untuk mengamankan data, Gallery Vault juga dilengkapi fitur menarik seperti Download TikTok no-watermark videos, Subfolder supported, Support Fingerprint, serta Support dark mode.

4. Secure Gallery

foto: play.google.com

Jika ingin menggunakan aplikasi lain, tidak ada salahnya untuk mencoba Secure Gallery. Hanya dengan satu aplikasi ini, data berupa foto dan video yang ada di galeri smartphone Android kamu bisa disimpan dengan aman. kenyamanan penggunaan Secure Gallery didukung oleh sederet fitur menarik seperti Support Fingerprint, Slide show supported, Support Image Viewer, dan User friendly UI.

5. Photo Lock App - Hide Pictures

foto: play.google.com

Photo Lock App merupakan aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk mengamankan foto dan video pada perangkat Android. Sama seperti aplikasi sebelumnya, Photo Lock App juga hadir dengan beragam fitur menarik seperti App Lock, Share to Hide, Stealth Mode, serta Face Down Lock. Jika berminat dengan aplikasi satu ini, kamu bisa mendownloadnya melalui Play Store.

6. security gallery

foto: play.google.com

Jika ingin menjajal aplikasi lain, tidak ada salahnya mencoba security gallery. Aplikasi satu ini terbilang cukup menarik untuk digunakan. Fitur lengkap seperti Import unlimited photos/videos, Break-in-alert, Password recovery options, hingga Multi-select feature bisa kamu gunakan secara gratis. Jika berminat menggunakan security gallery, kamu bisa mendownloadnya melalui Play Store.

7. Private Photo Vault - Pic Safe

foto: apps.apple.com

Jika aplikasi sebelumnya bisa digunakan pada perangkat Android, Private Photo Vault mungkin cocok bagi kamu pengguna iPhone. Jika menyinggung soal fitur, Private Photo Vault berani diadu dengan aplikasi lain. Setiap pengguna bisa menikmati fitur utama seperti Password Protected App Entry, Break-in Report, Decoy Password, serta Face Down Lock secara gratis.

8. Calculator# Hide Photos Videos

foto: apps.apple.com

Meski namanya Calculator, aplikasi satu ini ternyata memiliki fungsi untuk mengamankan foto dan video dalam galeri iPhone dan iPad kamu. Tidak hanya itu, Calculator juga membawa beberapa fitur menarik seperti Automatically Deletes, Take Pictures and Videos from Camera, Password-Protect Documents and other Files, dan masih banyak lagi yang bisa kamu gunakan dengan mudah.

9. Secret Photo Vault - Keepsafe

foto: apps.apple.com

Tidak hanya bisa digunakan pada perangkat iPhone, Secret Photo Vault juga bisa kamu instal pada Android. Selain mendukung banyak perangkat, Secret Photo Vault juga memiliki fitur berlimpah seperti Everything behind a lock, Sync photos or videos across devices, Backup photos & videos for easy recovery, dan masih banyak lagi.

10. Gallery & Gallery vault

foto: apps.apple.com

Aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk mengamankan foto dan video pada galeri adalah Gallery & Gallery vault. Tidak sama seperti aplikasi sebelumnya, Gallery & Gallery vault hanya bisa kamu gunakan pada perangkat iPhone saja. Meski demikian, Gallery & Gallery vault memiliki sederet fitur menarik yang bisa kamu jajal diantaranya Assemble photo albums, Exclude and Restore Folders, serta Applying Beauty Camera Effects.

11. SA: Folder aman & tersembunyi

foto: apps.apple.com

Aplikasi terakhir yang bisa kamu gunakan untuk mengamankan foto dan video adalah SA: Folder aman & tersembunyi. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa menghindari kemungkinan terburuk pada data foto dan video yang ada di galeri iPhone. Tidak hanya itu, SA: Folder aman & tersembunyi juga memiliki sederet fitur menarik seperti Cadangan cloud, Penyimpanan tak terbatas, Peringatan penerobosan, serta PIN Palsu.


Advertisement


(brl/guf)