11 Rekomendasi HP dengan RAM 12 GB, sudah masuk kelas flagship
Techno.id - HP atau smartphone merupakan kebutuhan banyak orang di era modern seperti sekarang ini. Bukan tanpa alasan, hadirnya HP membuat kemudahan dalam menjalani aktivitas harian semakin terasa. Fitur lengkap dan spesifikasi tinggi tentu menjadi modal penting bagi sebuah HP.
-
7 Rekomendasi HP RAM 12 GB tahun 2022, harga mulai Rp 5 jutaan Tentu saja dengan kapasitas RAM yang begitu besar membuat HP yang digunakan bisa dengan mudah dan lancar.
-
11 Rekomendasi smartphone berbagai merek RAM 16 GB terbaru, harga mulai Rp 5 jutaan Semakin besar RAM maka bisa dipastikan perangkat tetap stabil saat mengakses berbagai aplikasi.
-
11 Rekomendasi HP Rp 3 jutaan dengan RAM 8 GB, buka tutup aplikasi berat jadi mudah Banyak orang yang melirik spesifikasi HP dari besarnya RAM yang dimiliki.
Bicara spesifikasi, kini sudah banyak HP yang memiliki kemampuan andal berkat beberapa komponen pendukung menarik salah satunya RAM. Sebagaimana yang telah diketahui, RAM pada HP tentu berfungsi sebagai proses pengiriman data dari processor ke komponen lain agar perangkat bisa digunakan dengan lancar.
Untungnya, beberapa HP yang bahkan sudah bisa dibilang kelas flagship telah hadir dengan RAM berkapasitas 12 GB. Tidak hanya lancar buka tutup aplikasi, HP dengan RAM 12 GB tentu sudah jauh dari kata lemot maupun lelet yang membuat banyak orang gemas sendiri saat membuka aplikasi berat.
Berkenaan dengan pembahasan tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Selasa (17/1), 11 rekomendasi HP dengan RAM 12 GB.
1. Xiaomi Redmi K60 Pro
foto: gsmarena.com
Warna: Black, White, Mint, Champion Black
Dimensi: 162.8 x 75.4 x 8.6 mm
Berat: 201 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 (4 nm)
Layar: 6.67 inch QHD (1440 x 3200) OLED, 68B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, 1400 nits, Corning Gorilla Glass Victus
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB, 12 GB / 512 GB, 16 GB / 512 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast charging 120 W, Power Delivery 3.0, Quick Charge 3+, 30 W wireless
Kamera: 54 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP macro, 16 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 8 jutaan
Rekomendasi pertama dibuka dengan Xiaomi Redmi K60 Pro. HP anyar satu ini hadir dengan spesifikasi tinggi yang membuatnya andal untuk digunakan. Kemampuan tersebut tentu didukung penuh oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2 (4 nm) yang disematkan pada sektor dapur pacu.
2. Xiaomi Redmi K60
foto: gsmarena.com
Warna: Black, White, Blue, Green
Dimensi: 162.8 x 75.4 x 8.6 mm
Berat: 199 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 (4 nm)
Layar: 6.67 inch QHD (1440 x 3200) OLED, 68B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, 1400 nits, Corning Gorilla Glass Victus
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB, 12 GB / 512 GB, 16 GB / 512 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast charging 67 W, Power Delivery 3.0, Quick Charge 3+, 30 W wireless
Kamera: 64 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP macro, 16 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 6,3 jutaan
Masih dari brand yang sama, rekomendasi berikutnya adalah Redmi K60. HP garang satu ini hadir dengan chipset tahun lalu yang masih sangat kencang untuk digunakan. Snapdragon 8+ Gen 1 (4 nm) tersemat pada sektor dapur pacu yang dapat menghasilkan performa tinggi.
3. Xiaomi Redmi K60E
foto: gsmarena.com
Warna: Black, White, Green
Dimensi: 163.1 x 76.2 x 8.5 mm
Berat: 202 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 (4 nm)
Layar: 6.67 inch QHD (1440 x 3200) OLED, 68B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, 1200 nits, Corning Gorilla Glass Victus
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB, 12 GB / 512 GB
Baterai: 5500 mAh dengan Fast charging 67 W, Power Delivery 3.0
Kamera: 48 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP macro, 20 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 5,5 jutaan
Terakhir dari Xiaomi, rekomendasi berikutnya adalah Xiaomi Redmi K60E. Seri paling dasar dari K60 series ini bisa dibilang memiliki spesifikasi yang sangat tinggi untuk kelas harganya.
4. Samsung Galaxy S22 Ultra
foto: samsung.com
Warna: Phantom Black, White, Burgundy, Green, Graphite, Red, Sky Blue, Bora Purple
Dimensi: 163.3 x 77.9 x 8.9 mm
Berat: 228 g / 229 g
Performa: Qualcomm SM8450 Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm)
Layar: 6.8 inch FHD+ (1440 x 3088) Dynamic AMOLED 2X, 120Hz, HDR10+, 1750 nits
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 12 GB / 256 GB, 12 GB / 512 GB, 12 GB / 1 TB
Baterai: 5000 mAh dengan fast charging 45 W
kamera: 108 MP wide, 40 MP selfie, 12 MP ultrawide, 10 MP telephoto dengan 3X optical zoom, 10 MP periscope telephoto dengan 10X optical zoom
Harga: Rp 19 jutaan
REkomendasi berikutnya ada Samsung Galaxy S22 Ultra. S22 serie paling tinggi dari Samsung ini tidak perlu diragukan lagi pada sektor spesifikasi. Terlebih S Pen yang ada pada sisi bawah dapat dimanfaatkan dengan baik untuk memudahkan aktivitas harian.
5. Oppo Find X5 Pro
foto: oppo.com
Warna: Ceramic Black, Ceramic White, Blue (eco leather)
Dimensi: 163.7 x 73.9 x 8.5 or 8.8 mm
Berat: 218 g or 195 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm)
Layar: 6.7 inch QHD (1440 x 3216) LTPO2 AMOLED, 1B colors, 120Hz, HDR10+, BT.2020, 500 nits (typ), 800 nits (HBM), 1300 nits (peak), Corning Gorilla Glass Victus
Penyimpanan: 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB, 12 GB / 512 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast charging 80W, 50% in 12 min, Fast wireless charging 50W, 100% in 47 min, Reverse wireless charging 10W, USB Power Delivery
Kamera: 50 MP wide, 50 MP ultrawide, 13 MP telephoto, 32 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 20,1 jutaan
Rekomendasi berikutnya ada Oppo Find X5 Pro. Untuk harga kepala dua, spesifikasi yang ditawarkan Oppo Find X5 Pro bisa dibilang sangat wajar. Hampir semua komponen yang digunakan memiliki spesifikasi tinggi.
6. Oppo Find X5
foto: oppo.com
Warna: Black, White, Purple
Dimensi: 160.3 x 72.6 x 8.7 mm
Berat: 196 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 888 5G (5 nm)
Layar: 6.55 inch FHD+ (1080 x 2400) AMOLED, 1B colors, 120Hz, HDR10+, 500 nits (typ), 800 nits (HBM), 1000 nits (peak), Corning Gorilla Glass Victus
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB
Baterai: 4800 mAh dengan Fast charging 80W, Fast wireless charging 30W, Reverse wireless charging 10W, USB Power Delivery
Kamera: 50 MP wide, 50 MP ultrawide, 13 MP telephoto, 32 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 15,7 jutaan
Masih dari brand yang sama, rekomendasi berikutnya adalah Oppo Find X5. Tak jauh berbeda dari versi Pro, Oppo Find X5 juga hadir dengan spesifikasi yang masih sangat layak untuk digunakan di tahun 2023. Sektor kamera dari Oppo Find X5 juga memiliki lensa besar yang membuatnya dapat menangkap gambar berkualitas tinggi.
7. Xiaomi 12 Pro
foto: mi.co.id
Warna: Gray, Blue, Purple, Green
Dimensi: 163.6 x 74.6 x 8.2 mm
Berat: 204 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm)
Layar: 6.73 inch QHD (1440 x 3200) LTPO AMOLED, 1B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, 1000 nits, Corning Gorilla Glass Victus
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB
Baterai: 4600 mAh dengan Fast charging 120W, 100% in 18 min, Fast wireless charging 50W, 100% in 42 min, Reverse wireless charging 10W, Power Delivery 3.0, Quick Charge 4+
Kamera: 50 MP wide, 50 MP ultrawide, 50 MP telephoto, 32 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 12,9 jutaan
Rekomendasi berikutnya ada Xiaomi 12 Pro. Meski Xiaomi 13 series sudah dirilis, namun HP tersebut belum masuk resmi ke Tanah Air. Sebagai gantinya, performa yang ditawarkan Xiaomi 12 Pro masih sangat layak untuk digunakan pada 2023.
8. Xiaomi 12
foto: mi.co.id
Warna: Gray, Blue, Purple, Green
Dimensi: 152.7 x 69.9 x 8.2 mm
Berat: 179 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm)
Layar: 6.28 inch FHD+ (1080 x 2400) AMOLED, 68B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, 1100 nits, Corning Gorilla Glass Victus
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB
Baterai: 4.500 mAh dengan Fast charging 67W, 100% in 39 min, Fast wireless charging 50W, 100% in 53 min, Reverse wireless charging 10W, Power Delivery 3.0, Quick Charge 4+
Kamera: 50 MP wide, 13 MP ultrawide, 5 MP telephoto, 32 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 9,9 jutaan
Masih dari brand yang sama, rekomendasi berikutnya adalah Xiaomi 12. HP satu ini juga memiliki chipset yang sama dengan versi Pro. Mengusung Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm) pada sektor dapur pacu, HP satu ini tentu dapat digunakan untuk menjalankan berbagai aplikasi berat dengan lancar.
9. Xiaomi 12X
foto: mi.com
Warna: Gray, Blue, Purple
Dimensi: 152.7 x 69.9 x 8.2 mm
Berat: 176 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 870 5G (7 nm)
Layar: 6.28 inch FHD+ (1080 x 2400) AMOLED, 68B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, 1100 nits (peak), Corning Gorilla Glass Victus
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB
Baterai: 4.500 mAh dengan Fast charging 67W, 100% in 39 min, Fast wireless charging 50W, 100% in 53 min, Power Delivery 3.0, Quick Charge 4
Kamera: 50 MP wide, 13 MP ultrawide, 5 MP telephoto, 32 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 9,3 jutaan
Terakhir dari Xiaomi, rekomendasi berikutnya adalah Xiaomi 12X. HP satu ini sudah hadir dengan chipset Snapdragon 870 5G (7 nm) yang tentu sudah tidak perlu diragukan lagi pasal performa. Chipset kencang satu ini sudah lebih dari mampu untuk menjalankan banyak aplikasi berat seperti game dengan setting tinggi.
10. Realme GT2 Pro
foto: buy.realme.com
Warna: Paper White, Paper Green, Steel Black, Titanium Blue
Dimensi: 163.2 x 74.7 x 8.2 mm
Berat: 189 g
Performa: Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm)
Layar: 6.7 inch QHD (1440 x 3216) LTPO2 AMOLED, 1B colors, 120Hz, HDR10+, 1400 nits (peak), Corning Gorilla Glass Victus
Penyimpanan: 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB, 12 GB / 512 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast charging 65W, 100% in 33 min
Kamera: 50 MP wide, 50 MP ultrawide, 3 MP microscope, 32 MP wide selfie camera
Harga: Rp 9,6 jutaan
Rekomendasi berikutnya adalah Realme GT2 Pro. HP Realme yang masuk resmi di Indonesia pada pertengahan tahun ini memiliki spesifikasi tinggi. Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm), kamera 50 MP, baterai 5000 mAh, dan layar LTPO2 AMOLED membuat HP ini nyaman digunakan sebagai daily driver.
11. Realme 10 Pro+
foto: buy.realme.com
Warna: Dark Matter Black, Nebula Blue, Hyperspace
Dimensi: 161.5 x 73.9 x 7.8 mm
Berat: 173 g
Performa: Mediatek Dimensity 1080 (6 nm)
Layar: 6.7 inch FHD+ (1080 x 2400) AMOLED, 1B colors, HDR10+, 120 Hz, 800 nits
Penyimpanan: 6 GB / 128 GB, 8 GB / 128 GB, 8 GB / 256 GB, 12 GB / 256 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast charging 67 W
Kamera: 108 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP depth, 16 MP wide selfie camera
Harga: Rp 5,9 jutaan
Terakhir, techno.id merekomendasikan Realme 10 Pro+. Meski belum memasuki kelas flagship, namun spesifikasi dan tampilan Realme 10 Pro+ sudah bisa dibanggakan. HP yang baru masuk resmi pada beberapa hari lalu ini mengusung spesifikasi yang bisa dibilang cukup tinggi.
BACA JUGA :
- 11 Rekomendasi HP Rp 5 jutaan dengan RAM 8 GB, lancar buka banyak aplikasi sekaligus
- HP rilis produk baru di CES 2023, laptop bisnis premium, mouse, cloud gaming hingga monitor canggih
- 11 HP Realme terbaru dengan teknologi NFC, dibekali RAM 8 GB harga mulai Rp 3 jutaan
- 11 Rekomendasi HP Vivo harga di bawah Rp 5 jutaan, miliki kapasitas RAM besar hingga 8 GB
- 11 HP Oppo keluaran terbaru RAM 8 GB, harga mulai Rp 3 jutaan
(brl/guf)