3 Game gratis Playstation Plus edisi Juni 2023, sekuel Jurrasic hingga kisah epik perjalanan Samurai

Advertisement

Techno.id - Kamu pengguna Playstation Plus? Pastinya sudah nggak asing dong jika Playstation setiap awal bulan selalu menyajikan game gratis yang dapat diunduh tanpa biaya tambahan. 

Kendati game-game yang ditawarkan tersebut nggak terlalu kamu suka atau kamu nggak memainkannya, tapi nggak ada salahnya untuk mengunduhnya. Apalagi jika kamu adalah seorang pelanggan Playstation Plus.

Jika kamu tidak memanfaatkan game gratis yang ditawarkan Playstation Plus setiap bulan, ada baiknya mulai sekarang membiasakan diri untuk mengklaimnya saat kamu bisa. Sebab game-game tersebut tidak selalu tersedia di kemudian hari.

Jika nantinya kamu ingin memainkan game tersebut di kemudian hari, tinggal mainkan saja. Sebab, jika kamu harus membeli, sudah menjadi rahasia umum jika game-game PS5 cukup mahal. Nah ketimbang kamu harus merogoh kocek cukup dalam, nggak ada salahnya kan untuk menambah koleksi game di konsol kamu.

Nah pada Juni 2023 ini, Playstation Plus menawarkan beberapa judul game yang menarik. Ada game dengan latar belakang feodal Jepang hingga game dengan atraksi di lapangan basket. Berikut tiga game Playstation Plus yang ditawarkan pada Juni 2023 ini seperti dilansir dari blog.playstation.

1. NBA 2K23 (PS4 dan PS5)

foto: blog.playstation

Game ini sangat cocok untuk kamu penyuka olahraga bola basket. Dalam game ini kamu ditantang untuk bangkit dan menjadi salah satu pemain bola basket terbaik di lapangan.

Melalui gameplay-nya yang halus, kamu akan melalui perjalanan epik penuh darah dan keringat dalam mode MyCAREER. Yang menarik, kamu bisa berpasangan dengan para bintang NBA dan menguasai keahlian di lapangan melalui gameplay yang nyata.

Kamu juga bisa membuat skuad sendiri untuk menjadi jawara kompetisi di setiap musim. Kamu bisa memainkan game ini secara single player ataupun multiplayer.  Game ini juga menghadirkan mode game baru dan juga fitur yang menarik salah satunya The Jordan Challenge di mana kamu dapat mengikuti karier Michael Jordan lengkap dengan 15 momen ikonik yang dapat dimainkan. Seru pastinya.

Magang: Nabiel Mumtaz Zaydane Firdaus

Advertisement


(brl/red)