5 Website untuk permudah kerjakan tugas sekolah, gurumu nggak mau kamu tahu
5 Website untuk permudah kerjakan tugas sekolah, gurumu nggak mau kamu tahu
1. Tinywow
-
10 Cara nyeleneh ngerjain tugas ini bikin geleng kepala Belajar di rumah bukan berati liburan lho ya.
-
7 Aplikasi untuk menjawab soal pelajaran dengan cara difoto Ada berbagai aplikasi yang dapat membantu siswa dalam mengerjakan tugas yang diberikan guru agar dapat diselesaikan dengan mudah.
-
5 Aplikasi yang dapat membantu menyelesaikan tugas pekerjaan rumah Banyak aplikasi yang dapat membantu kamu menyelesaikan pekerjaan rumah
foto: Tinywow.com
Tinywow merupakan platform untuk mengubah file PDF ke format file yang diinginkan. Menggunakan file ini pengguna bisa mencari file materi PDF dan membuatnya menjadi format Docs, sehingga dapat diedit sesuai kebutuhan. Menariknya platform dapat membuka di file PDF yang terkunci secara mudah.
2. Jenni.Ai.
foto: Jenni.ai
Jenni adalah aplikasi berbasis Ai atau kecerdasan buatan yang dapat dipakai untuk menuliskan essay. Bagi kamu yang kedapatan diberi tugas untuk membuat makalah, bisa menggunakan Jenni.ai untuk mengisi materi yang dibutuhkan. Cukup tuliskan tema atau kata kunci dari materi ingin ditulis, maka secara otomatis AI akan membuatkanmu sebuah essay. Menariknya platform ini bebas dari plagiasi hingga tingkat 99%.
3. Wolframalpha.
foto: Wolframalpha.com
Wolframalpha adalah website paling digemari oleh para siswa. Pasalnya kamu bisa menggunakan website ini untuk mengerjakan soal-soal sulit dari gurumu. Cukup ketikan soal ke kolom yang disediakan, maka website akan menjawabnya secara cepat beserta penjelasannya. Wolframalpha sudah mencakup materi pelajaran seperti Matematika, Fisika, Biologi, Sejarah, dan masih banyak lagi.
Dengan website ini, kamu bisa mengerjakan PR secara cepat. Namun jangan dipakai untuk mencontek saat ujian, ya sob! Karena kejujuran saat menghadapi ujian adalah yang utama.
4. Anthiago.
foto: Anthiago.com
Anthiago adalah platform untuk mentranskrip materi dari YouTube. Pengguna bisa membuat tayangan YouTube menjadi tulisan secara cepat. Cukup copy dan paste link YouTube yang diinginkan, maka secara otomatis website akan menjadikan video tersebut menjadi tulisan. Tentu website ini berguna untuk menambahkan materi di tugas yang tengah kamu kerjakan.
5. Openlibrary.
foto: Openlibrary.org
Openlibrary adalah platform dengan koleksi lebih dari 3 juta buku. Dengan website ini, seseorang bisa mendapatkan sebuah eBook secara gratis dan dapat diunduh. Dengan begitu, para siswa nggak perlu repot-repot datang ke perpustakaan dan meminjam sebuah buku. Cukup masuk ke website Openlibrary dan mencari buku yang dibutuhkan, dan mengunduhnya untuk dapat dibaca.
Itulah beberapa website untuk membantu kamu dalam mengerjakan tugas sekolah maupun kuliah. Tapi perlu diingat, gunakan website tersebut secara bijak. Jangan sampai kecurangan seperti mencontek kamu lakukan dengan cara membuka internet, ya sob! Selamat mencoba!
BACA JUGA :
- Cara mudah kirim pesan rahasia di media sosial via Secreto, bisa bebas ajukan pertanyaan anonim
- Cara mudah buat tanda tangan digital hanya dengan sekali klik, nggak perlu ribet remove background
- 3 Website tersembunyi untuk Affiliate TikTok dapatkan banyak cuan, ini cara mudah menggunakannya
- Mengenal daging rekayasa laboratorium, diklaim lebih ramah lingkungan
- Setelah spekulasi cukup lama, Counter Strike 2 dirilis musim panas 2023, ini bedanya dengan CS:GO
(brl/guf)