7 Alasan kenapa seseorang membutuhkan smartwatch

Advertisement

Techno.id - Ternyata tak hanya smartphone yang menjadi idola para pencinta gadget. Belakangan, kemunculan wearable gadget juga menyita perhatian berbagai kalangan dan membuat mereka mulai melirik teknologi pada jam tangan pintar. Dinilai mirip dengan smartphone, smartwatch memang mempunyai spesifikasi yang tak jauh beda dengan smartphone. Oleh karena itu, tanpa pikir panjang sebagian orang langsung terpikat dan meminangnya.

Namun tak jarang, beberapa orang merasa bimbang dengan penting tidaknya smartwatch. Pasalnya, selain harganya tak jauh beda dengan smartphone, fitur yang dibawakan smartwatch juga terbatas. Agar Anda semakin yakin dengan smartwatch, Techno.id akan memaparkan tujuh alasan mengapa Anda begitu membutuhkan smartwatch, terutama smartwatch Android Wear, disadur dari VerizonWireless.

Terhubung ke smartphone dari jarak jauh

Smartwatch Android Wear Anda dapat terhubung dan menerima pemberitahuan yang sama dengan smartphone asalkan jam pintar tersebut menyambung ke Wi-Fi begitu juga smartphone. Jadi, meski keduanya terpisah jarak yang jauh, mereka masih tetap terhubung satu sama lain.

Mendapatkan petunjuk arah

Jika pengguna memakai jam tangan pintar dengan platform Android, mereka tidak akan pernah tersesat karena smartwatch Android Wear didukung fitur petunjuk arah yaitu Google Map. Bahkan, untuk membuatnya bekerja, Anda cukup berkata "OK Google, arahkan ke", Anda akan diberikan petunjuk arah hingga sampai ke tujuan. Tapi ingat, jam ini hanya mau diperintah bila dia terhubung dengan smartphone Android Anda.

Menggunakan pencarian dengan perintah suara

Anda dapat menanyakan apapun ke smartwatch dengan perintah suara. Untuk mengaktifkannya, Anda cukup berkata "OK Google" kemudian disambung dengan sesuatu yang ingin Anda cari atau tanyakan ke smartwatch. Bahkan, jika Anda malas mencari aplikasi, Anda juga dapat memanggilnya dengan menyebutkan nama aplikasi tersebut.

Menggambar emoji

Bila malas mengetik balasan chatting di Facebook, Anda bisa membalasnya dengan sebuah emoji hasil buatan Anda sendiri. Caranya, Anda tinggal menggambar emoji yang Anda suka di layar smartwatch kemudian mengirimkannya pada orang yang bersangkutan.

Tak akan ketinggalan informasi

Smartwatch ini memungkinkan pengguna mendapatkan berbagai informasi termasuk berita terbaru dan ramalan cuaca. Anda bisa mendapatkan informasi tersebut melalui kartu Google Now. Kartu ini akan mengelola informasi yang Anda inginkan secara otomatis. Jadi tanpa perlu mencari, informasi tersebut akan datang setiap hari melalui layar mini di smartwatch Android Wear.

Mendengar musik, belanja, reservasi penerbangan

Smartwatch Android Wear dapat dijadikan remote pemutar musik atau Anda dapat mengunduh musik ke smartwatch dan memutarnya melalui headset bluetooth. Bahkan, Anda juga berkesempatan untuk berbelanja di Amazon menggunakan smartwatch. Selain itu, Anda juga dapat membuat reservasi penerbangan.

Balas pesan langsung dari smartwatch

Ketika pesan masuk ke smartwatch, pastinya Anda akan bingung untuk membalas pesan tersebut karena layar jam yang kecil. Oleh sebab itu, smartwatch ini dibekali perintah suara yang memungkinkan Anda dapat membalas pesan dengan cara mengucapkannya saja. Di samping itu, Anda juga bisa menggunakan emoji dan template untuk membalas pesan.

Demikian tujuh alasan utama Anda menggunakan smartwatch Android Wear. Selain lebih praktis, ternyata kombinasi smartwatch dan smartphone memang sangat membantu pengguna dalam menjalani suatu aktivitas. Jadi, tunggu apa lagi, segera bawa pulang smartwatch Android Wear dan sandingkan dengan smartphone kesayangan Anda.

Advertisement


(brl/red)