Action cam Xiaomi beresolusi 4K lebih murah dibanding GoPro Hero4!
Techno.id - Jika Anda adalah pengguna Xiaomi Yi Cam yang belum sepenuhnya puas dengan performanya, tak usah khawatir. Perusahaan yang berbasis di Beijing itu telah meluncurkan Yi Cam 2, yang mampu merekam video beresolusi 4K. Kemampuan yang meningkat drastis ketimbang Yi Cam yang masih mendukung resolusi 1080p.
-
Xiaomi rilis action camera untuk saingi GoPro GoPro mendapat persaingan dari Xiaomi, karena perusahaan smartphone asal Tiongkok ini telah merilis action camera untuk bersaing dengan GoPro.
-
Ini bocoran spesifikasi GoPro Hero 12 Black yang siap menjawab tantangan DJI Osmo Action 4 Perangkat baru GoPro ini memiliki beberapa pembaruan perangkat keras
-
Xiaomi Redmi 2 Pro, evolusi dari Redmi 2, segera dilepas secara global Spesifikasinya lebih tinggi dari Redmi 2, tetapi harganya tak terlampau jauh.
Menariknya, dalam tahap pre-order sampai 30 Juni mendatang, Yi Cam 2 cuma dibanderol Rp3,5 juta saja. Harga itu jauh lebih murah dibanding GoPro Hero4 Silver atau Black yang mencapai Rp5 dan 6 jutaan. Padahal dari segi spesifikasi, Yi Cam 2 bisa dibilang setara dengan keduanya.
Seperti dilansir oleh TheVerge.com (13/05/16), Yi Cam 2 memakai chipset yang sama dengan GoPro Hero4 Black Edition, yakni Ambarella A9, tetapi memiliki layar sentuh seluas 2,19 inci dengan 330ppi mirip GoPro Hero4 Silver Edition.
Yi Cam 2 dipersenjatai dengan sensor Sony IMX377 beresolusi 12MP dengan aperture f/2.8, Wi-Fi, dan Bluetooth. Daya tahan baterai Yi Cam 2 juga sudah ditingkatkan dari 1010mAh ke 1040mAh, sehingga mampu merekam video 4K dengan 30fps dalam 110 menit.
Tertarik memboyong action cam yang tersedia dalam pilihan warna hitam dan putih ini?
BACA JUGA :
(brl/red)