Beredar bocoran video terbaru iPhone 4 inci

Advertisement

Techno.id - Apple beberapa waktu ini dikabarkan akan merilis sebuah iPhone dengan ukuran 4 inci yang diperkirakan akan rilis bulan Maret mendatang. Setelah banyaknya rumor yang beredar kini bocoran video terbaru muncul di media sosial.

Seperti yang dilansir oleh Phonearena.com (20/01/16), video selama 41 detik ini menunjukkan bagaimana desain iPhone ini tidak sama dengan iPhone 5C namun lebih mirip dengan iPhone 6S tapi versi mininya.

Walaupun tidak dibalut dengan bodi logam dan fitur Touch ID, iPhone yang diduga memiliki nama 5e, 6c, dan 7c ini akan didukung dengan chipset A8 dan RAM 1GB. Selain itu, iPhone berukuran 4 inci ini akan dilengkapi dengan Apple Pay dan NFC.

iPhone terbaru ini juga memiliki kamera belakang 8MP dan diduga akan dirilis oleh perusahaan besutan Steve Jobs pada bulan Maret dan April. iPhone ini dikatakan rilis karena masih banyak permintaan penggemar akan hadirnya iPhone dengan ukuran 4 inci, maklum semakin tahun ukuran layar iPhone semakin membesar. Nah, bagaimana pendapat Anda?

Lebih lengkapnya Anda bisa memutar video bocorannya di bawah ini.



Advertisement


(brl/red)