HTC siapkan tablet baru berlayar 7-inci

Advertisement

Techno.id - Salah satu media India, Zauba mengungkapkan bahwa HTC saat ini tengah mengerjakan tablet kelas low-end berukuran 7 inci. Tablet yang diberi kode nama H7 ini rencananya akan mengikuti jejak 'Tablet Mini' HTC lainnya seperti Flyer, Jetstream, EVO View, dan Google Nexus 9.

Spesifikasi yang diusung oleh 'project H7' pun tak lupa disertakan oleh media India tersebut. Menurut Zauba, tablet 7 inci ini akan menggunakan prosesor quad-core 1.2GHz, RAM sebesar 1GB, memori internal sebesar 16GB, serta dilengkapi dengan fitur dual SIM card.

Sedangkan untuk sistem operasi, Zauba mengungkap bahwa tablet 7 inci ini telah menyesuaikan diri dengan sistem operasi terbaru Android 5.0 Lollipop. Namun sayangnya, tablet 7 inci ini diklaim tidak menyertakan jaringan terbaru dan tercepat saat ini, 4G LTE.

Mengenai harga, media India Zauba telah menginformasikan bahwa tablet HTC 7 inci ini akan dibanderol dengan harga kisaran USD 200 atau sekitar Rp 2.6 juta (kurs rupiah sebesar 13.000) pada saat peluncuran resmi nanti. Meskipun waktu peluncuran tidak disertakan, Zauba mengacu kepada tren HTC yang selalu tak ingin 'menyimpan' produk-produk terbarunya terlalu lama.

Advertisement


(brl/red)