Ini kemampuan GPU AMD Radeon RX 7600 yang baru rilis, siap hadapi Nvidia RTX 4060

Advertisement

GPU AMD Radeon RX 7600

RX 7600 memang menjadi suksesor dari seri RX 6600. AMD mengklaim bahwa GPU ini mempunyai performa lebih tinggi hingga 29 persen. Apalagi GPU cukup enteng saat dipacu untuk bermain game di kualitas 1080p di pengaturan grafis high.

Kartu grafis AMD Radeon RX 7600 dibangun di atas arsitektur AMD RDNA 3 yang inovatif, menampilkan unit komputasi yang didesain ulang dengan ray tracing terpadu dan akselerator AI serta teknologi AMD Infinity Cache generasi kedua. Dirancang untuk memberikan pengalaman gaming 1080p yang luar biasa, kartu grafis Radeon™ RX 7600 memberikan peningkatan yang ideal untuk para gamer.

foto: Amd.com

Melalui produk RX 7600, AMD meyakini bahwa GPU sangat mumpuni untuk memainkan beragam game kompetitif populer dengan settingan rata kanan (Max Setting). Bahkan GPU mampu menghasilkan frame rate konsisten di atas 100 FPS, baik itu untuk kualitas 1080p atau 1440p.

GPU dari AMD ini diklaim mampu memberikan frame rate hingga 400 FPS saat dipakai memainkan Counter Strike: Global Offensive, Rainbow Six Siege, hingga Valorant. GPU mampu menghasilkan kualitas gambar 1080p untuk game-game tersebut.

foto: Amd.com

GPU AMD RX 7600 oleh developer akan dipasarkan mulai pekan depan. Harga yang dibanderol untuk GPU ini sebesar Rp 4.899.000. Namun sayangnya belum ada informasi secara pasti, kapan GPU ini bisa masuk ke Indonesia. Yang jelas, RX 7600 bisa menjadi opsi lain untuk dipakai bermain game secara seru, tanpa takut FPS drop.

Advertisement


(brl/guf)