Menengok fitur Apps dan People Edge dari Samsung Galaxy S6 Edge+

Advertisement

Techno.id - Akhirnya, salah satu handset terbaru Samsung, Galaxy S6 Edge+, telah dirilis secara internasional hari ini (21/08/15). Bahkan, smartphone premium itu pun sebentar lagi akan masuk ke Indonesia melalui sistem pre-order mulai 27 Agustus mendatang.

Nah, sembari menunggu dibukanya loket pembelian Galaxy S6 Edge+, baiknya Anda mengetahui keunggulan dari suksesor Galaxy S6 Edge itu.

Galaxy S6 Edge+ sendiri sebenarnya tak terlalu jauh berbeda dengan pendahulunya, dengan masih mengusung desain yang tipis dan modern, spesifikasi mentereng, plus dual-edge screen yang memikat. Nah, perlu Anda ketahui bahwasannya fitur terakhir yang disebut itu mempunyai kegunaan yang inovatif, yakni People Edge dan Apps Edge.

Untuk mempermudah Anda dalam berhubungan dengan orang terdekat, People Edge adalah fitur terbaik yang ditawarkan saat ini. Dengan Galaxy S6 Edge+, kini Anda bisa mengirim SMS, email, menelepon, bahkan bertukar foto, emoticon, dan coretan tangan langsung dengan cepat pada lima kontak spesial Anda. Caranya, usap saja bagian sisi handset ini maka Anda akan menemukan kontak yang telah tersimpan itu.

Mekanisme yang hampir serupa juga tercermin dari fitur Apps Edge. Dengan Apps Edge, Anda bisa mengakses lima aplikasi yang paling sering Anda butuhkan. Apps Edge berada di "sebelah" People Edge, sehingga Anda hanya perlu melakukan sekali lagi swipe untuk mengakses Apps Edge.

Untuk lebih memperjelas pemahaman Anda terkait fitur unik yang memanfaatkan kedua sisi Galaxy S6 Edge+ itu, coba mainkan video official hands-on Samsung Galaxy S6 Edge+ berikut ini:

Advertisement


(brl/red)