Oppo bakal luncurkan produk R7 terbaru ke Indonesia

Advertisement

Techno.id - Selalu menghadirkan yang terbaru, itulah cara Oppo dalam memikat pelanggan agar semakin cinta dengan produk-produknya. Setelah meluncurkan R7 dan R7 Plus di Jakarta akhir Mei lalu, kini Oppo berniat mengeluarkan seri R7 terbaru. Bahkan, model terbaru yang dikenal dengan kode R7kf sudah terdaftar di situs postel Indonesia. Hal ini menandakan bahwa Oppo telah mengantongi izin untuk memasarkan perangkat ini di Indonesia.

Namun, sejauh ini Oppo belum mengonfirmasi kapan pastinya perangkat ini akan diedarkan di Indonesia. Oppo juga tidak memberikan bocoran terkait spesifikasi dari R7 seri R7kf. Jadi, sampai sekarang tidak ada yang tahu apakah seri terbaru ini memiliki spesifikasi yang lebih baik dari seri sebelumnya atau sama saja.

Kendati demikian, dari rumor yang beredar diketahui R7 seri R7kf akan mempunyai keunggulan dari sisi desain. Seperti seri sebelumnya yakni R7 dan R7 Plus, seri yang satu ini akan mengusung layar lengkung 2,5D.

Kemungkinan spesifikasi R7 seri R7kf tidak akan berbeda jauh dari Oppo R7. Sekadar mengingatkan, Oppo R7 telah mengadopsi prosesor Quad-core berkecepatan 1,5Ghz yang dipadukan dengan RAM 3GB dan ruang penyimpanan internal hingga 16GB. Memori internal ini masih bisa dikembangkan lagi sampai maksimal 128GB melalui MicroSD.

Untuk seri R7 sendiri, Oppo telah memasarkannya ke Indonesia pada tanggal 17 Juni silam melalui situs online ofanstore.co.id. Smartphone cantik dari Oppo ini masih bisa didapatkan di situs tersebut dengan harga sekitar Rp 4,999 juta.

Advertisement


(brl/red)