PNY luncurkan flash disk LEGO terbaru
Techno.id - Perusahaan PNY Technologies memperkenalkan USB drive terbaru mereka. Uniknya, flash disk terbaru milik PNY ini memiliki desain mainan LEGO yang merupakan mainan populer yang disukai banyak orang.
-
PNY meluncurkan USB flash drive berkapasitas 128GB Tak hanya memiliki kapasitas besar, flash drive ini juga memiliki desain yang unik dan menarik
-
Loop Turbo USB 3.0: Flash disk baru dari PNY pemenang award bergengsi Soal kapasitas, Loop Turbo tersedia dengan variasi yang berbeda, mulai 16GB hingga 64GB.
-
PNY Technologies luncurkan Turbo-i USB 3.0 dan Attache-i USB 2.0 Utamakan sisi desain dan kemampuan transfer data yang cepat, PNY Technologies luncurkan Turbo-i USB 3.0 dan Attache-i USB 2.0
Flash disk yang memiliki ukuran kecil dan ringan ini bisa Anda pasangkan dengan keping mainan LEGO. Sehingga Anda bisa membentuk desain lain sesuai kreatifitas menggunakan keping-keping mainan tersebut. Menyenangkan bukan?
Flash disk dengan desain lucu ini dikhususkan untuk pelajar, namun orang dewasa juga dapat menggunakannya. Setiap flash disk ini dapat menyimpan file gambar, dokumen, dan video dengan ukuran yang besar. Apalagi flash disk milik PNY ini memiliki kapasitas hingga 32GB.
Flash disk yang dijuluki LEGO Brick ini tersedia dalam tiga kapasitas yang bisa Anda pilih yakni 8GB, 16GB, dan 32GB.
Lucu ya? Apakah Anda berminat untuk memilikinya?
BACA JUGA :
- Flash drive dari PNY ini hanya gunakan USB 3.0 tipe-C
- 5 Flash Drive USB 3.0 terbaik berkapasitas 64GB
- Marakkan koneksi Tipe-C, PNY kenalkan Adapter Reversible UCA01 USB 3.1
- PNY rilis kabel USB Type-C berkecepatan di atas konvensional
- Loop Turbo USB 3.0: Flash disk baru dari PNY pemenang award bergengsi
(brl/red)