Seperti apa sih kamera mirrorless terbaru Leica?
Techno.id - Banyak yang mengatakan bahwa semakin lama teknologi akan semakin murah saja. Mahal di awal ketika baru dirilis, dan semakin drop harganya ketika varian baru muncul di pasaran. Namun, hal tersebut tak berlaku bagi Leica, salah satu produsen kamera ternama dunia.
-
Kamera Leica Q hadir untuk kalangan berkantong tebal Leica meluncurkan kamera terbaru yang diberi nama Leica Q dengan harga selangit.
-
Bocor, Canon bakal rilis EOS M10 Kamera mirrorless ini dikabarkan hadir dengan harga lebih murah dibanding pendahulunya. Apa saja fitur yang dibawanya?
-
Sony luncurkan kamera mirrorless generasi terbaru α6700 dan lensa zoom sudut lebar terkecil Perangkat ini untuk memenuhi kebutuhan fotografer dan videografer
Di tengah maraknya pengguna kamera mirrorless, Leica kembali menyuguhkan varian terbarunya. Seperti yang telah diberitakan oleh Wired pada hari Rabu (21/10/15) lalu, kehadiran Leica SL adalah untuk bersaing dengan A7s besutan Sony yang mulai marak dibicarakan.
Bagaimana dengan harganya? Memang Leica identik dengan kamera berharga selangit, dan kali ini, Leica 'hanya' membanderol kamera mirrorless terbarunya dengan kisaran harga Rp 101,7 juta (body only).
Uniknya, kamera ini memang menggunakan SL mount. Meski demikian, jika Anda memiliki lensa dengan T mount, Leica SL bisa 'menerima'nya dengan mudah. Keunggulan seri SL ini adalah kecepatan mencari autofocus yang tak dimiliki oleh para pesaingnya.
Bahkan jika Anda membandingkan dengan kamera-kamera full frame pun, pihak Leica mengklaim bahwa seri SL ini masih lebih unggul. Demikian juga dengan viewfinder hybrid yang diusungnya, Leica membekalinya dengan resolusi 4,4 juta dots.
Tepat di bawah Electronic Viewfinder, Anda akan mendapat monitor 3 inci touchscreen. Bagaimana dengan kemampuannya untuk merekam video? Well, kamera ini mampu untuk merekam gambar dengan kualitas 4K dengan kecepatan 30fps, atau jika Anda ingin sedikit menurunkan kualitasnya, kecepatan yang bisa diraih adalah 120fps!
Dengan bobot sekitar 1kg tanpa lensa, kamera ini dilengkapi dengan 2 slot SD card, serta strap dan tissue pembersih lensa saat Anda membelinya.
BACA JUGA :
(brl/red)