Spesifikasi dan fitur Vivo V27e dan Redmi Note 12 Pro bersaing ketat, mana yang lebih kencang?

Advertisement

Techno.id - Persaingan smartphone di kelas mid-range kini semakin panas tatkala dua gaung jenama besar, Vivo dan Xiaomi menghadirkan produk andalan terbaru mereka. Vivo hadir dengan percaya diri sebab mereka membawa seri Vivo V27 series. Sedangkan di kubu Xiaomi tak mau kalah dengan memboyong Redmi Note 12 series untuk market Tanah Air.

Pasar smartphone kategori menengah kini mulai digandrungi oleh banyak pengguna gadget. Pasalnya pihak pegembang sudah memberikan kapasitas kelas flagship untuk ponsel kelas menengah. Bahkan berbagai fitur yang ditanam dan desain tak kalah dengan perangkat premium.

Lebih lanjut, Vivo V27e dan Xiaomi Redmi 12 Pro memiliki spek cukup bersaing ketat. Keduanya membawa kapasitas performa gahar, kamera mumpuni, dan durabilitas tinggi. Lantas manakah yang lebih baik? Kali ini techno.id akan memberikan 5 perbedaan spesifikasi dari Vivo V27e dengan Redmi 12 Note Pro,yang dihimpun dari berbagai sumber pada Kamis (6/4).

 

Spesifikasi dan fitur Vivo V27e dan Redmi Note 12 Pro bersaing ketat, mana yang lebih kencang?

Desain.

foto: Vivo.com; Mi.co.id

Vivo V27e membawa desain terbilang lebih minimalis. Kendati demikian, Vivo tetap memberikan kesan flagship untuk perangkat ini. Vivo membawa casing futuristis di bagian casing belakang. Terdapat modul kamera berbentuk kotak besar, dengan sensor kamera yang disusun vertikal. Di dalam modul juga terdapat ring light sebagai ciri khas dari Vivo.

Redmi Note 12 Pro juga membawa desain minimalis. Di bagian casing belakang, terdapat modul kamera berbentuk kotak dengan sensor kamera disusun zigzag. Di bagian frame, ponsel ini juga dibentuk agar pengguna nyaman berkat lengkungannya. Tak ketinggalan ponsel ini memiliki bobot lebih ringan dengan berat total 187 gram.

Layar display.

foto: Vivo.com; Mi.co.id

Di segi panel layar, kedua ponsel ini membawa teknologi yang sama. Vivo V27e menggunakan panel tipe AMOLED berukruan 6.62 inci. Layar tersebut dapat memberikan resolusi grafis Full HD 1080 x 2400 pixels. Layar dari ponsel Vivo ini juga telah mengantongi sertifikasi dari SGS Eye Care Display, sehingga pengguna tetap nyaman saat menatap layar lama-lama.

Sedangkan Redmi Note 12 Pro menggunakan layar tipe P-OLED berukuran lebih besar yaitu 6.67 inci. Layar juga dapat memberikan resolusi tampilan Full HD. Screen juga mampu menghasilkan refresh rate mencapai 120 Hz. Screen juga diberi model tompel agar pengguna mendapatkan kelegaan tampilan.

Performa dapur pacu.

foto: Vivo.com; Mi.co.id

Vivo membekali seri V27e dengan chipset tipe MediaTek Helio G99 terbaru. Chipset yang dibuat khusus agar dapat menjangkau permainan kelas berat ini juga didukung dengan kapasitas RAM besar. Alhasil, SoC yang tertanam mampu mencapai clock speed hingga 2.2 GHz melalui CPU octa-core. Adapun untuk sistem operasi ponsel, Vivo memberikan basis dari Android 13.

Sedangkan di ponsel Redmi Note 12 Pro, Xiaomi menanam chipset tipe MediaTek Dimensity 1080. Di atas kertas chipset ini mampu melaju lebih kencang dengan capaian clock speed hingga 2.6 GHz. Namun sayangnya memori internal yang digunakan masih menggunakan tipe UFS 2.2 dan mentok di 256 GB. Sedangkan untuk sistem operasi bawaan dari ponsel ini adalah Android 12.

Meski menggunakan tipe berbeda, kedua ponsel ini tetap enak untuk menunjang aktivitas multitasking serta gaming. Kedua developer juga fokus terhadap sistem pendinginan perangkat dengan memakai teknologi Vapor Chamber.

Kamera.

foto: Vivo.com; Mi.co.id

Vivo V27e membawa sistem triple camera. Terdapat sensor kamera utama lensa wide resolusi 64 MP yang dibenamkan Vivo. Kamera tersebut disandingkan dengan 2 MP macro camera, serta 2 MP depth camera. Sedangkan untuk kamera selfie, V27e dibekali dengan lensa 32 MP.

Beralih ke kamera seri Redmi Note 12 Pro, Xiaomi tak mau kalah dengan memberikan sistem triple camera. Namun sayangnya, ponsel ini menggunakan resolusi lebih rendah, yaitu sensor kamera wide 50 MP. Kendati demikian, Xiaomi memberikan opsi sensor kamera ultrawide 8 MP dan 2 MP lensa macro. Dengan demikian, pengguna bisa mendapatkan angle gambar lebih banyak. Adapun untuk kamera selfie menggunakan sensor kamera wide resolusi 16 MP.

Melalui kombinasi dari kamera tersebut, Vivo dibilang lebih unggul daripada seri Redmi Note 12 Pro. Apalagi Vivo memberikan fitur ring light yang terlihat lebih kece. Bahkan untuk sensor kestabilan gambar, Vivo lebih unggul karena menggunakan teknologi PDAF, HDR, gyro-EIS, OIS.

Baterai dan fitur lainnya.

foto: Vivo.com; Mi.co.id

Vivo ditopang oleh baterai berdaya 4.600 mAh dan dibekali dengan teknologi smart charging engine. Sedangkan untuk pengisian daya, baterai dapat diisi melalui fast charging sebesar 66 Watt. Pengisian dapat dilakukan melalui port USB-C yang diterapkan.

Terkait dengan fitur, Vivo V27e membawa segudang kemampuan ponsel kelas atas, seperti NFC, proteksi ponsel ditingkatkan, game booster, serta stereo speaker yang nendang. Seri Vivo ini juga telah mengantongi sertifikasi IP54 yang membuatnya tahan terhadap percikan air maupun debu.

Di perangkat Redmi Note 12 Pro sendiri juga tak mau ketinggalan dengan membawa fitur NFC. Kemudian terdapat fitur audio jack 3.5 mm untuk aktivitas multimedia, dan motor linier sumbu x agar pengguna mendapatkan feed terbaik saat bermain game.

Sedangkan untuk baterai, Redmi Note 12 Pro memakai baterai lebih besar berdaya 5.000 mAh. Baterai dapat diisi melalui port USB-C dan diberi fast charging berkekuatan 67 Watt.

Adapun untuk perbandingan harga kedua smartphone tersebut antara lain:

- Vivo V27e 8/256 GB: Rp 4.299.000
- Vivo V27e 12/256 GB: Rp 4.899.000

- Redmi Note 8/256 GB: Rp 4.599.000

Advertisement


(brl/guf)