2019, penjualan PS4 dan Xbox One ditaksir capai 108 juta unit

Advertisement

Techno.id - Sejauh ini, PlayStation 4 (PS4) masih mendominasi pasar game konsol dunia mengalahkan Xbox One. Uniknya, tren ini diprediksi masih bakal terus berlangsung hingga tahun 2019 mendatang.

Menurut data terbaru dari Wargaming (10/04) yang sempat dipublikasikan di Game Developers Conference, dalam tiga tahun ke depan, penjualan gabungan antara PS4 dan Xbox One ditaksir dapat mencapai 108 juta unit.

Bisa ditebak, di tahun tersebut PS4 kembali menjadi pemimpin dengan angka penjualan yang mencapai 69 juta unit. Sementara itu, Xbox One hanya mampu meraih penjualan sebesar 39 juta unit alias cukup berjarak dengan PS4.

Data Wargaming itu sendiri diklaim berasal dari beberapa sumber firma seperti IDG Consulting, Superdata, dan IHS. Meski demikian, Wargaming mengaku tak mengutip langsung data dari Sony maupun Microsoft selaku pihak pemroduksi.

Sekadar informasi tambahan, klaim terakhir Microsoft mengungkapkan bahwa sekitar 18 juta unit Xbox One berhasil terjual. Sementara menurut pihak Sony, mereka mengaku telah menjual lebih dari 36 juta PS4.

Advertisement


(brl/red)