Dengan CineBox, Anda bisa nonton layar tancap bersama keluarga

Advertisement

Techno.id - Layar tancap adalah hiburan jaman dulu yang kini sulit sekali untuk ditemui. Ya, layar besar yang ditancapkan di lapangan, dengan ratusan penonton yang memadati, sepertinya kultur itu telah sirna. Namun kini Anda bisa menghadirkannya kembali, namun tentu saja hanya untuk konsumsi pribadi.

Seperti yang dilansir Fancy beberapa waktu lalu, para penikmat film kini bisa menonton film kesayangan bersama keluarga di halaman belakang rumah. Bernama CineBox Home, layar tancap pribadi ini dibuat oleh Open Air Cinema.

Seperti layaknya sebuah layar tancap, CineBox Home juga dilengkapi dengan proyektor, outdoor speaker dengan suara menggelegar, kabel, dan bahkan audio mixer! Selain itu, masih banyak lagi yang bakal Anda dapatkan dalam paket layar tancap ini.

Anda bisa menikmati film bersama anggota keluarga dengan layar selebar 166 inci di halaman belakang rumah. Anda juga bisa mengeset halaman belakang seperti sebuah theatre terbuka atau mungkin drive-in yang sangat tren sejak tahun 60an.

Spesifikasi detilnya adalah, layar 12 x 7 kaki yang bisa dilebarkan lagi sesuai keinginan dengan aspect ratio 16:9. Layar proyeksi 166 inci yang terbuat dari bahan nylon, kipas angin berukuran besar, sepasang speaker outdoor berdiameter 8 inci serta DVD player.

Anda juga akan mendapatkan audio mixer yang user-friendly, beberapa lampu penerangan, dan sebuah tas untuk membawanya pergi. Nah, kini nonton layar tancap bersama keluarga bisa Anda wujudkan dengan mudah.

 

Advertisement


(brl/red)