Ponsel Flip 'hidup' kembali dengan Android 5.1
Techno.id - Ponsel dengan desain flip memang tidak pernah mati, Samsung adalah salah satu produsen terbesar yang banyak mengeluarkan desain ponsel dengan desain flip. Kini dilansir oleh Phonesreview.co.uk (30/06/15), Samsung dikabarkan akan segera merilis Samsung New Galaxy Folder.
-
Galaxy Folder, smartphone flip ber-OS Android baru dari Samsung Samsung seperti tak mau kalah dengan LG yang juga baru saja mengeluarkan produk serupa bernama LG Gentle.
-
Android flip dari Samsung, pintar dan gaya dalam satu kemasan Melanjutkan seri terdahulunya yaitu Samsung Galaxy Folder, kali ini Samsung merilis G9198 dengan desain cantik dan fitur lengkap.
-
Intip spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 4 dan Z Flip 4, bodynya elegan Pada sektor dapur pacu, Galaxy Fold 4 dibekali dengan chipset bentukan Qualcomm tipe Snapdragon 8+ Gen 1.
Ponsel ini diberi nama kode Samsung SM-G150NS dan SM-G155S yang tercatat di Bluetooth SIG yang menawarkan koneksi Bluetooth 4.1. Ponsel ini akan menjadi versi baru dari Samsung Galaxy Folder. Namun sayangnya ponsel ini dikatakan tidak akan membawa spesifikasi yang high-end.
Ponsel dengan model flip ini dikatakan memiliki ukuran yang kecil. Versi baru Samsung Galaxy Folder ini akan memiliki bentang layar 3.8 inci beresolusi 480 x 800. Untuk dapur pacunnya akan dilengkapi dengan prosesor Snapdragon 410 64-bit dan dipadukan dengan RAM 1.5 GB. Selain itu, ponsel ini hanya menyediakan 8 GB untuk ruang penyimpanannya.
Secara keseluruhan Samsung New Galaxy Folder memiliki dimensi 122 x 60.2 x 15.3mm, dan memiliki bobot sekira 155 gram. Tak hanya itu, versi Galaxy Folder baru ini akan memiliki varian 3G atau 4G LTE.
Samsung New Galaxy Folder akan memiliki kapasitas baterai 1.800 mAh, dan berjalan pada sistem operasi Android 5.1 Lollipop.
Nah, Anda berminat untuk memilikinya?
(brl/red)