Sigma 20mm vs ZEISS Otus 28mm, mana yang lebih unggul?
Techno.id - Bagi pengguna kamera DSLR, kualitas lensa tentu jadi bahan pertimbangan sebelum mereka menancapkannya pada kamera kesayangan. Banyak sekali produsen lensa pihak ke-3 yang merilis variannya untuk beberapa merk kamera ternama. Sebut saja Sigma dan ZEISS yangh belakangan juga berlomba meluncurkan produk terbaru.
-
Sigma luncurkan lensa telezoom super cepat dengan aperture lebar Tak kalah dengan lensa fix atau art lens lainnya, lensa telezoom ini dibekali dengan bukaan diafragma ekstra lebar. Berapa harganya?
-
Batis 18mm F/2.8, lensa buatan Zeiss yang dibekali OLED display Kelebihan apa saja yang diusung oleh lensa buatan Zeiss ini?
-
Segera rilis, 2 lensa wide dengan kualitas terbaik Tak hanya fotografer, mereka yang bekerja di ranah videografi juga patut mempertimbangkan kedua lensa baru ini.
Seperti yang diberitakan oleh Canon Rumors pada hari Rabu (14/10/15) lalu, kedua produsen lensa ini kembali meluncurkan varian terbarunya dengan spesifikasi yang hampir sama. Sigma merilis 20mm f/1.4, sedangkan ZEISS menelurkan lensa 28mm f/1.4.
Keduanya sama-sama lensa fix dan mempunyai bukaan diafragma ekstra lebar. Lalu, apa keunggulan dari kedua lensa tersebut?
Sigma menawarkan fitur chromatic aberrations. Selain untuk mengurangi abrasi, lensa ini juga diklaim takkan menimbulkan distorsi pada foto yang dihasilkan.
Sedangkan besutan ZEISS yang bernama Otus ini menawarkan fitur baru yaitu inner focusing, yang diadaptasi dari lensa untuk videografi profesional seperti pada kamera cinematik sekelas ARRI.
Jika dilihat dari sisi materialnya, Otus menggunakan 16 elemn dalm 13 grup, sedangkan Sigma hanya memiliki 15 elemen dalam 11 grup. Keduanya pun kompatibel untuk kamera DSLR Canon dan Nikon.
Lalu, mana yang lebih unggul? Tergantung kebutuhan para penggunanya, karena ZEISS diklaim mampu menghasilkan bokeh harmonis yang menghasilkan efek 3D, sedangkan Sigma memang lebih difokuskan untuk fotografi dengan meniadakan abrasi, distorsi serta flare berlebih yang mengganggu.
Nah, kalau Anda sendiri, lebih tertarik yang mana?
BACA JUGA :
(brl/red)