Telat bawa P8, ini alasan Huawei

Advertisement

Techno.id - Sejak lama meluncur di London, Inggris akhirnya Huawei P8 menyambangi Indonesia tepat tanggal 17 Agustus 2015. Perusahaan itu mengaku punya alasan khusus soal keterlambatan produk andalan terbarunya itu ke Tanah Air yang masuk daftar pasar potensial bagi bisnisnya.

"Masuk ke Indonesia memang terlambat. Kami tadinya tidak percaya diri untuk membawa P8 ke sini (Indonesia). Namun melihat penerimaan pasar di beberapa negara sekitar yang melebihi ekspektasi membuat kami semangat untuk membawa P8 ke sini juga," ungkap Ellen Angerani, Director Indonesia Device Business Department, PT Huawei Tech Invesment.

Sayangnya, Ellen tak menyebutkan secara detail alasan pihaknya merasa tak begitu percaya diri untuk memasarkan P8 di Indonesia. Padahal bila dilihat secara spesifikasi, Huawei P8 yang dibanderol Rp 6,5 juta terbilang cukup layak dan menarik bagi pasar Indonesia.

Lebih lanjut, Ellen menyebutkan keputusan memboyong P8 juga diambil setelah mempertimbangkan kondisi ekonomi yang mengalami perlambatan. Wanita manis berkacamata itu mengaku pihaknya meramalkan pertumbuhan pasar smartphone di Indonesia bakalan tetap terjadi meski harga rupiah melemah.

"Kami prediksi pasar smartphone Indonesia masih cukup bagus dan tetap mengalami pertumbuhan walaupun harga rupiah melemah. Pasar Indonesia masih cukup baik dan sangat potensial bagi Huawei meluncurkan produk," imbuh Ellen sewaktu dijumpai tim Techno.id di Museum Satria Mandala, Jakarta.

Handset andalan terbaru Huawei ini dibekali layar sebesar 5,2 inci berkualitas FHD 1920 x 1080 piksel. Dibekali prosesor Kirin octa-core buatan Huawei dipadu RAM 3GB yang diklaim bakalan menyajikan kualitas terbaik dalam memenuhi kebutuhan penggunanya.

Ruang penyimpanan internal yang disediakan di dalam P8 sebesar 16GB yang bisa diekspansi menggunakan kartu microSD hingga 128GB. Huawei P8 dibanderol Rp 6,5 juta dan tersedia secara terbatas mulai tanggal 17 Agustus di 50 store di seluruh Indonesia.

Advertisement


(brl/red)