Xiaomi akan rilis power bank dengan kapasitas besar dengan harga murah

Advertisement

Techno.id - Perusahaan asal Tiongkok, Xiaomi, akan merilis power bank dengan kapasitas terbesar yang pernah ada. Sebelumnya, perusahaan yang selalu menggebrak pasar smartphone dengan harga terjangkau ini telah mengeluarkan power bank dengan kapasitas 10.000mAh.

Namun kali ini, dilansir oleh Gizmochina.com (06/11/15), perusahaan ini akan merilis sebuah power bank dengan kapasitas 20.000mAh. Power bank ini akan ada di pasaran pada tanggal 11 November mendatang. Informasi ini didapatkan setelah power bank ini muncul di sebuah situs jual beli Tiongkok.

Power bank dengan kapasitas terbesar ini dikatakan terdiri dari 6 baterai dengan kapasitas 3350mAh yang disuplai dari Panasonic atau LG. Selain itu, power bank ini akan memiliki fitur pengisian cepat seperti 5V 2A, 9V 2A, 12V 1.2A dan mencapai kemampuan 18W untuk maksimalnya.

Walaupun begitu, power bank ini dipastikan akan memiliki ukuran yang besar dan bisa terisi penuh selama pengisian selama 5 jam. Enaknya, power bank ini akan dibanderol dengan harga yang cukup murah yakni Rp 286 ribu saja.

Advertisement


(brl/red)