3 Cara membuat ZIP di ponsel Android, bisa menghemat ruang dan mudah berbagi file
Cara membuat ZIP file di ponsel Android
2. Cara membuat file ZIP dengan WinZip
-
Ini aplikasi gratis terbaik untuk mengompres file di perangkat Windows Kompresi file akan mengurangi ukuran file tanpa mengorbankan kualitasnya secara signifikan
-
9 Aplikasi kompres video terbaik di Android, permudah saat kirim pesan Proses mengirim pesan video pun bakal berjalan lebih mudah dengan bantuan aplikasi kompres video ini.
-
WhatsApp akan tambahkan fitur berbagi file ZIP WhatsApp akan didukung fitur berbagi file ZIP dan pesan suara yang telah ditingkatkan.
Sebelum memulai, kamu harus memiliki semua file yang ingin dikompres dalam satu folder di dalam penyimpanan ponsel. Setelah folder siap, ikuti langkah-langkah berikut.
1. Buka WinZip dan cari folder yang ingin kamu kompres.
2. Ketuk menu tiga titik pada folder dan ketuk Zip di sini jika kamu ingin menyimpan file yang di-zip di lokasi yang sama dengan folder aslinya. Beri nama file baru dan ketuk OK.
3. Sentuh Zip to... jika kamu ingin menyimpan file di folder tertentu yang kamu pilih.
4. Zip and share akan memungkinkan kamu mengirim file segera setelah dikompres.
Gunakan manajer file kamu untuk menemukan file zip kapan pun kamu membutuhkannya.
3. Mengompres file menggunakan RAR di Android
Aplikasi ini memberi kamu opsi untuk menghapus file asli setelah kompres. Berikut cara untuk membuat file ZIP dengan RAR di Android.
1. Letakkan semua item yang ingin kamu kompres dalam satu folder, lalu luncurkan RAR.
2. Cari folder yang ingin kamu kompres, pilih, dan ketuk tombol arsip dengan ikon plus.
3. Beri nama file kamu sesuai dengan yang diinginkan dan pilih ZIP dari pilihan format yang tersedia.
4. Ketuk SETEL KUNCI SANDI jika kamu ingin mengenkripsi file ZIP tersebut. Kamu harus memasukkan kata sandi sebelum mengekstrak file nantin ya.
5. Pilih Hapus file setelah pengarsipan jika kamu ingin menyingkirkan file asli setelah kompresi selesai.
6. Ketuk OK untuk menyimpan file ZIP yang dibuat, file tersebut akan disimpan di lokasi yang sama dengan file aslinya.
Mengompres file dalam format ZIP tidak hanya akan menghemat ruang di perangkat Android, tetapi juga memberikan cara yang aman dan nyaman untuk berbagi banyak file. Ingatlah untuk membuang file asli setelah mengompres file untuk mendapatkan ruang tambahan pada perangkat.
BACA JUGA :
- 3 Website andalan untuk mencari musik dan sound effect gratis
- Google bakal menghapus tampilan Gmail klasik pada awal 2024, ini alasannya
- Cara mudah menambahkan gambar ke Microsoft Word menggunakan ponsel
- Cara mengatur siapa saja yang bisa berkomentar di postingan Instagram kamu
- 7 Aplikasi ini dikenal sangat cepat menguras baterai laptop
(brl/red)