8 Tips bikin konten food vlogging menggunakan Samsung Galaxy S21 FE 5G
Techno.id - Dulu untuk membuat foto atau video agar hasilnya oke, kamu mesti menggunakan kamera professional. Tapi sekarang, cukup menggunakan smartphone. Sebab saat ini banyak smartphone yang dibekali kamera mumpuni.
-
Samsung Galaxy S21 FE 5G, smartphone untuk para gamer dengan performa super ngebut Main Genshin Impact atau Mobile Legends: Bang Bang jadi bebas hambatan
-
Gambar mulus meski minim cahaya, ini 7 fitur kamera Samsung Galaxy S23 Series, cocok untuk TikToker Galaxy S23 Series 5G sangat cocok untuk membuat konten kreatif jadi lebih epic
-
Modal HP, ini 7 rahasia foto makanan menggugah selera ala foodgram Ada fitur-fitur eksklusif kamera smartphone yang bisa kamu jadikan andalan.
Sebut saja Samsung Galaxy S21 FE yang ditopang kamera flagship 12MP mampu menghasilkan foto dan video epic, hingga mencapai kualitas video 4K 60fps. Selain itu perangkat ini juga mengusung fitur Dual Recording yang menampilkan rekaman video dari dua kamera sekaligus, menawarkan pengalaman vlogging yang jauh lebih personal dan otentik.
Hadirnya kamera utama 12MP juga ditemani kamera 8MP telefoto dan 12MP ultra Wide dan juga kamera depan 32MP. Konfigurasi kamera ini digadang-gadang dapat membantu para food vlogger.
Nah, untuk memaksimalkan hasil foto dan video untuk membuat konten food vlogging menggunakan Galaxy S21 FE 5G, simak beberapa tips berikut.
1. Manfaatkan rekaman 4K
Perangkat ini menawarkan kemampuan merekam video dalam resolusi 4K yang memberikan detail luar biasa. Pastikan kamu mengaktifkan mode 4K saat merekam video makanan. Hasilnya akan memberikan kualitas video yang tajam dan jernih, menampilkan detail makanan dengan lebih baik.
2. Stabilkan perekaman dengan Bantuan Stabilisasi OIS
Pada Galaxy S21 FE 5G, terdapat Optical Image Stabilization (OIS) yang membantu mengurangi guncangan saat merekam video. Temukan fitur ini di pengaturan kamera dengan mengetuk ikon setting di kiri atas untuk memunculkan opsi tersebut. Pastikan kamu mengaktifkan fitur stabilisasi ini untuk menghasilkan video yang lebih halus dan mengurangi efek goyang saat merekam makanan.
3. Eksplorasi mode kamera
Ponsel ini menyediakan berbagai mode kamera yang dapat meningkatkan pengalaman food vlogging. Cobalah menggunakan mode macro untuk mengambil gambar detail makanan atau mode wide-angle untuk memasukkan lebih banyak elemen di sekitar makanan.
BACA JUGA :
- 4 Alasan Samsung Neo QLED 4K TV jadi pilihan favorit untuk bermain game
- Samsung perkenalkan smart monitor, bisa mengakses PC jarak jauh secara nirkabel dan mirroring
- Cara mengubah suara dan bahasa Bixby di perangkat Samsung
- 5 Pintasan tersembunyi Samsung Galaxy yang harus kamu ketahui, mengambil foto cukup katakan cheese
- Samsung perkenalkan QLED 4K dengan ukuran layar super lebar, sudah dilengkapi fitur berbasis AI
(brl/red)