Apple Music resmi hadir di platform Android

Advertisement

Techno.id - Sekitar pertengahan Juni lalu, Apple resmi memperkenalkan Apple Music. Kala itu, perusahaan berlogo apel tergigit itu mengumumkan bahwa layanan streaming musik ini hanya tersedia secara eksklusif di platform iOS saja.

Namun hari ini, eksklusivitas Apple Music akhirnya berubah. Ya, layanan premium seharga USD 9,99 per bulannya ini juga mulai dapat dinikmati oleh para pengguna handset Android, meskipun baru berupa versi beta.

Sebagaimana dikutip dari Android and Me (10/11), Apple Music versi Google Play tidaklah jauh berbeda dengan Apple Music versi App Store. Artinya, berbagai fitur standard Apple Music juga telah disematkan untuk versi Android.

Pertama adalah "For You", yakni sebuah fitur yang memungkinkan pengguna untuk mendapatkan rekomendasi musik dari Apple Music berdasarkan deretan musik yang biasa didengarkan oleh si pengguna.

Selain itu juga ada fitur "Radio" dan "Playlist". Kedua fitur ini memungkinkan pengguna Android untuk mendengarkan saluran Beats 1 Radio di aplikasi Apple Music, maupun mendengarkan deretan lagu yang sudah disusun sebelumnya oleh si pengguna.

Lebih jauh, Apple Music versi Android juga menyediakan fitur bernama "My Music", di mana pengguna dapat menikmati koleksi musik dari seorang figur yang sedang mereka ikuti perkembangannya (berlangganan).

Karena masih dalam tahap beta, sejumlah fitur Apple Music untuk platform Android masih akan ditambahkan di kemudian hari. Adapun yang sudah masuk daftar pembaruan berikutnya adalah video musik dan paket berlangganan keluarga.

Sama halnya dengan peluncuran di platform iOS, pengguna Android dapat menikmati masa trial Apple Music selama tiga bulan. Dengan kata lain, mereka berkesempatan untuk menjajal terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk berlangganan bulanan.

Download: Apple Music (Play Store)

Advertisement


(brl/red)