Apple untung banyak karena Messi gabung Inter Miami, ternyata ini penyebabnya

Advertisement

Techno.id - Sebagai sebuah ikon, rasanya pecinta sepak bola pasti pernah mendengar nama Lionel Messi. Tentu setidaknya barang sekali seumur hidup. Ia adalah salah satu legenda hidup karena berbagai pencapaian fantastisnya.

Beberapa pengamat bahkan mengklaim jika pemain asal Argentina ini telah "menamatkan" karir profesionalnya, terutama setelah mendapat gelar juara Piala Dunia 2023 kemarin bersama tim nasional Argentina. Messi juga mendapatkan raihan penghargaan dan trofi dari berbagai kejuaraan. Messi bisa disebut fenomena.

Selain soal konfirmasi partisipasinya dalam kedatangan skuad Argentina ke Indonesia, Lionel Messi dikabarkan akan segera merapat ke Inter Miami. Ia meninggalkan PSG, menolak tawaran dari klub liga Arab, dan enggan kembali ke Barcelona.

Klub baru Messi ini berbasis di Amerika Serikat. Dan ternyata selain beberapa pengusaha lokal Miami yang ada di jajaran kepemilikan, David Beckham juga memiliki kedudukan serupa.

foto: twitter.com/Fabrizio Romano

 


Messi gabung Inter Miami.

Menariknya dalam drama sepak bola ini, perusahaan teknologi Apple menjadi salah satu pihak yang berperan besar. Bahkan setelah resmi Messi bergabung, Apple akan meraup banyak keuntungan. Apa penyebabnya? berikut techno.id dari berbagai sumber pada Jumat (9/6) telah merangkum jawabannya.

Apple terlibat dalam beberapa pertemuan tingkat tinggi dengan MLS (Major League Soccer) minggu lalu. Mereka membahas kemungkinan bagi hasil untuk Messi dari pendapatan yang dihasilkan oleh subscriber baru Season Pass. Diketahui Season Pass sendiri adalah paket streaming liga sepak bola Amerika di Apple TV+.

foto: apple.com

Kedua belah pihak melihat kedatangan Messi sebagai momen terobosan bagi sepak bola Amerika. Baik Apple dan MLS bekerja keras untuk memastikan kesepakatan tersebut terealisasi.

Situasi ini sangatlah baik bagi Apple. Sebab kehadiran Messi akan meningkatkan eksposur bagi MLS, sebagai liga utama sepak bola Amerika. Alih-alih menikmati pertandingan liga-liga Eropa, kemungkinan naiknya jumlah penonton MLS akan terjadi.

foto: apple.com

Ini lagi-lagi mengingat konteks bagaimana fenomenalnya Messi. Dan tentu Apple mendapat banyak bagian jika itu semua terjadi sebab mereka merupakan platform untuk menonton Messi bertanding.

Pada awal tahun ini, Apple dan MLS juga menandatangani perjanjian sepuluh tahun senilai $2,5 miliar. Pada hari Selasa, perusahaan teknologi ini mengumumkan bahwa mereka akan memproduksi dan menyiarkan seri dokumenter yang menceritakan karier sepak bola Messi.

Advertisement


(brl/guf)