Berbekal botol deodorant bekas, ini trik membuat alat hand mixer

Advertisement

Cara membuat hand mixer

Bahan yang diperlukan.

- Botol deodorant roll berbahan plastik.
- Dinamo 12 Volt.
- Saklar kecil.
- Kabel USB.
- Kawat anti karat.
- Terminal sambung.

Cara membuat hand mixer dari bahan botol deodorant bekas.

1. Silakan bersihkan botol deodorant sampai benar-benar bersih.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

2. Buang roll deo, dan lubangi bagian tutup botol deodorant.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

3. Kemudian masukkan dinamo ke dalam tutup yang telah dilubangi. Pasang dinamo dengan lem tembak.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

4. Lubangi botol deodorant sesuai ukuran saklar.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

5. Pasang tutup botol dan dinamo ke botol deodorant. Keluarkan kabel positif dan negatif ke lubang saklar.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

6. Pasang kabel positif ke saklar dengan solder.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

7. Kemudian lubangi bagian belakang botol deodorant.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

8. Masukkan kabel USB melalui lubang belakang botol.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

9. Silakan sambung kabel positif ke saklar, dan negatif ke kabel negatif.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

10. Masukkan saklar ke dalam lubang, dan lem kabel di lubang bagian belakang agar kuat.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

11. Pasang dan kencangkan terminal sambung di bagian ujung dari dinamo.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

12. Buat kawat seperti di gambar dengan cara dibengkokkan.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

13. Pasang kawat ke terminal sambung.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

14. Silakan colokan kabel USB ke adapter charger atau powerbank.

foto: Youtube/ @InspirasiUsahaRioAgustya

Viola, kamu sudah mendapatkan hand mixer atau mixer tangan dari botol deodorant. Bagaimana sobat techno, cukup mudah bukan? Video yang diunggah akun YouTube Business Inspiration tersebut pada 28 Januari 2023 lalu ini telah mendapat 33 ribu views lebih. Bahkan banyak warganet yang berkomentar positif tentang tutorial membuat hand mixer tersebut.

"Mantap bosku ide kreatif" ujar SalimRiyadiElctronicSolution

"Kereeen dan ide bagus bang, mantab" kata Latanchannel

"Mantap..... sangat... kreatif...dan...unik....ok.. lanjutkan..." ungkap sudarsonodadang3062

"Ah cobain besok ah" ujar coversongtoto1878

"Unik alatnya dan kreatif dari barang barang yang ada di sekitar kita..." komentar dari amri2018

 

Advertisement


(brl/guf)