Bosan dengan Instagram? Coba aplikasi berbagi foto berikut ini
Techno.id - Tak bisa dipungkiri, Instagram masih menjadi pilihan bagi sebagian orang untuk berbagi setiap momen hidupnya dalam bentuk foto. Namun, apakah Anda pernah merasakan kebosanan saat "bermain-main" dengan Instagram? Entah karena tampilannya yang begitu-begitu saja atau fitur yang disajikan terlalu biasa saja bagi Anda. Jika Anda merasakan demikian, maka cobalah untuk beralih menggunakan aplikasi berbagi foto berikut ini.
-
5 Aplikasi ini wajib kamu install biar Instagrammu nggak gitu-gitu aja Malu dong, hari gini posting foto 'jelek' di media sosial. Bikin fotomu jadi lebih yahud ya!
-
Cara membuat kolase foto di Instagram (IG) Story Fitur ini sebenarnya menjadi salah satu hal yang paling ditunggu oleh para pengguna.
-
5 Aplikasi hiburan yang wajib ada di smartphone Android Anda Butuh hiburan dikala bosan melanda? Download saja aplikasi berikut ini.
1. Cluster
Aplikasi ini menawarkan pengalaman berbagi foto yang lebih privat. Ya, sesuai dengan namanya, Cluster memberi Anda kesempatan membuat "ruang" berbagi momen kepada orang yang peduli kepada Anda, seperti keluarga, sahabat, bahkan teman-teman semasa Sekolah Dasar. Anda tak perlu khawatir foto-foto konyol yang Anda bagikan dikomentari orang-orang yang tidak Anda kenal. Di Cluster hanya orang-orang tertentu yang mendapatkan izin untuk bisa mengakses atau mengomentari postingan Anda tersebut.
2. WedPics
WedPics adalah aplikasi yang menyenangkan serta memudahkan Anda untuk berbagi foto pernikahan dalam sebuah album online pribadi. Anda hanya perlu membuat sebuah profil untuk memulai berbagi foto dari awal hingga akhir prosesi pernikahan Anda. Anda juga dapat mengaitkan aplikasi ini dengan Facebook dan Twitter, sehingga rekan-rekan Anda di kedua jejaring sosial tersebut bisa menikmati album pernikahan unik Anda.
3. SnapChat
Ingin merasakan sensasi berbagi foto layaknya memberikan pesan singkat yang akan hancur dalam hitungan detik seperti pada film Mission Impossible, maka cobalah gunakan SnapChat. Aplikasi ini akan memberikan kesempatan berbagi foto dengan waktu yang singkat, yakni maksimal hanya 10 detik. Aplikasi akan menghapus foto yang Anda bagikan secara otomatis setelah rekan Anda membuka pesan foto tersebut.
4. Rando
Aplikasi ini memberikan kesempatan bagi Anda untuk berbagi foto dengan orang-orang yang tidak Anda kenal di seluruh dunia. Anda tidak akan pernah tahu siapakah yang akan menerima foto yang Anda bagikan tersebut. Begitu pula sebaliknya, penerima foto Anda tidak akan pernah tahu siapa yang mengiriminya foto. Aplikasi ini tidak menyertakan fitur komentar, like, dan bentuk komunikasi lainnya, karena Anda hanya diperbolehkan untuk berbagi foto saja.
5. Postagram
Berbagi foto dalam bentuk hard copy memang sudah ketinggalan zaman. Namun, aplikasi ini justru menawarkan fitur tersebut sebagai fitur unggulan. Ya, Postagram akan membantu Anda membagikan foto momen istimewa dalam bentuk kartu pos. Anda hanya perlu mengikuti setiap langkah dalam aplikasi tersebut, dan dalam beberapa hari pihak Postagram akan mengirimkan foto dengan pesan pribadi dalam bentuk kartu pos ke kerabat yang Anda tuju. Postagram memberikan gratis lima foto yang bisa Anda cetak dan kirimkan kepada orang terkasih. Namun, setelah itu Anda harus membayar beberapa rupiah untuk setiap kartu.
Itulah daftar aplikasi berbagi foto yang bisa Anda gunakan, jika Anda benar-benar sudah bosan dengan tampilan atau fitur yang ditawarkan oleh Instagram. Semua aplikasi itu bisa Anda dapatkan secara gratis di App Store maupun Play Store. Selamat mencoba!
(brl/red)