Cara memaksa mode gelap berfungsi pada aplikasi yang tidak didukung di smartphone Android

Advertisement

Techno.id - Mode gelap pada ponsel cerdas telah menjadi pilihan utama bagi sebagian besar pengguna. Pemakaian mode gelap diyakini memudahkan penglihatan. Selain itu mode gelap juga dapat menghemat daya pada ponsel. Apalagi jika perangkat menggunakan layar layar OLED.

Di samping itu, sebagian besar aplikasi, secara default, dapat beralih ke mode gelap saat diaktifkan. Namun, masih banyak aplikasi yang tidak berfungsi dengan baik dengan mode gelap. Namun kamu bisa “memaksa” mode gelap berfungsi pada aplikasi yang tidak didukung.

Mode gelap sebenarnya dapat dipaksakan di hampir semua ponsel cerdas Android yang secara native mendukung mode gelap. Artinya, meskipun kamu memiliki ponsel Android yang sudah cukup lama, kamu dapat memaksa mode gelap selama ponsel tersebut minimal menjalankan Android 10 atau versi yang lebih baru.

Ada dua cara untuk mengaktifkan mode gelap bahkan pada aplikasi yang tidak didukung. Cara pertama adalah prosedur sederhana. Sementara cara kedua mengharuskan pengguna membuka kunci opsi pengembang. Namun yang perlu dicatat, mengaktifkan opsi pengembang juga bisa menyebabkan beberapa aplikasi perbankan mungkin tidak berfungsi seperti biasanya.

foto: tangkapan layar/techno.id/yani andriyansyah

Untuk memaksa mode gelap di ponsel Android, buka Pengaturan lalu klik Aksesibilitas > Peningkatan penglihatan > dan pilih tema kontras tinggi dan terapkan. Untuk mengubahnya lebih lanjut, aktifkan juga opsi font kontras tinggi.

Opsi pengembang dapat diaktifkan dengan mengetuk lima kali pada nomor build dari opsi “Tentang Ponsel”. Setelah opsi pengembang diaktifkan, buka “Rendering akselerasi perangkat keras” dan aktifkan “override force dark”, yang akan mengesampingkan fitur force dark di seluruh antarmuka pengguna, termasuk aplikasi.

Namun, perhatikan bahwa saat opsi ini diaktifkan, beberapa aplikasi mungkin terlihat aneh, terutama yang belum dioptimalkan untuk mode gelap. Dengan mengubah dua pengaturan ini di ponsel Android, kamu dapat memaksakan efek cahaya mode gelap di seluruh perangkat, termasuk aplikasi.

Advertisement


(brl/red)