Cara menghubungkan beberapa perangkat audio Bluetooth di Windows

Advertisement

Cara menyambung beberapa perangkat Bluetooth

2. Gunakan aplikasi produsen

foto: freepik/jcomp

Solusi termudah untuk menghubungkan beberapa perangkat audio Bluetooth secara bersamaan adalah dengan menggunakan aplikasi bawaan produsen perangkat audio tersebut.

Sebab, setiap produsen audio Bluetooth biasanya menyediakan aplikasi yang memungkinkan pengguna menghubungkan beberapa perangkat audio Bluetooth tersebut.

3. Gunakan perangkat Bluetooth yang dapat saling berpasangan

foto: tangkapan layar/techno.id/yani andriyansyah

Pastikan kamu menggunakan perangkat audio Bluetooth yang dapat melakukan pairing satu sama lain. Dalam banyak kasus, ini berarti menggunakan perangkat dengan model atau merek yang sama. Untuk mengonfirmasi apakah perangkat kamu dapat melakukan pairing satu sama lain, periksa spesifikasinya dengan melakukan riset singkat secara online. Jika perangkat kamu dapat dipasangkan satu sama lain, berikut cara menghubungkannya secara bersamaan ke Windows.

1. Buka menu Start > Pengaturan PC > Perangkat > Bluetooth & perangkat lain.

2. Nyalakan tombol Bluetooth di panel tengah. Lalu tekan tombol pairing pada perangkat pertama.

3. Selanjutnya, klik tombol Tambahkan Bluetooth atau perangkat lain pada Windows dan pilih opsi Bluetooth.

4. Perangkat kamu akan mulai mencari perangkat Bluetooth yang tersedia. Setelah proses ini selesai, klik perangkat audio yang ingin kamu sambungkan. Terakhir, ikuti petunjuk di layar untuk menyelesaikan proses pemasangan.

5. Setelah selesai, pasangkan perangkat lain ke perangkat kamu sesuai langkah sebelumnya.

4. Mengonfigurasi pengaturan perangkat Bluetooth

foto: tangkapan layar/techno.id/yani andriyansyah

Jika kamu sudah memiliki perangkat audio Bluetooth yang tepat, dan PC kamu memiliki Bluetooth 5.0 atau yang lebih baru, namun masih kesulitan untuk menghubungkan beberapa perangkat tersebut, berikut ini solusinya.

1. Buka Control Panel di laptop atau PC.

2. Pada bagian atas sebelah kanan pilih penampakan Small icon agar terlihat semua item yang ada di Control Panel.

3. Pilih item Suara.

4. Pada jendela berikutnya, arahkan ke tab Recording.

5. Klik kanan pada salah satu perangkat Bluetooth kamu dan pilih Properti.

6. Arahkan ke tab Dengarkan.

7. Centang kotak Dengarkan perangkat ini.

8. Klik menu tarik-turun Putar melalui perangkat ini dan pilih salah satu perangkat Bluetooth kamu.

9. Klik Terapkan, klik OK, lalu mulai ulang PC kamu. Hal ini akan mengatasi masalah dan memungkinkan kamu menyambungkan perangkat audio Bluetooth secara bersamaan.

Advertisement


(brl/red)