Cara mudah mengembalikan postingan IG yang terhapus, tanpa aplikasi tambahan

Advertisement

Techno.id - Instagram adalah tempat untuk berbagi momen terbaik seseorang secara seru dan menyenangkan. Melalui fitur yang diberikan Meta, pengguna dapat mengunggah foto maupun video agar dapat dinikmati pengikutnya. Bahkan aplikasi dengan ikon kamera ini memiliki tools agar pengguna dapat melakukan pengeditan file yang ingin dipublikasikan.

Akan tetapi, terkadang pengguna merasa bosan dengan Feed maupun Reels yang diunggah. Alhasil, beberapa postingan dihapus oleh pengguna dan digantikan dengan mengupload momen seru lainnya. Apalagi biasanya postingan bisa dihapus untuk membuat tampilan profil makin kece.

Namun tahukah kamu, bahwa postingan IG yang dihapus bisa dikembalikan? Ya, pengguna Instagram bisa melihat bahkan mengembalikan unggahan baik itu Reels maupun Feed setelah terhapus. Dengan begitu, pengguna bisa bernostalgia karena berbagai unggahan yang mungkin memiliki kenangan manis tersendiri.

Lantas bagaimana cara melakukannya? Berikut techno.id pada Kamis (18/5), sajikan cara mudah mengembalikan postingan IG yang terhapus.

 


Cara mengembalikan postingan IG yang terhapus.

foto: Techno.id/ Adnan

1. Silakan masuk ke akun Instagram melalui smartphone yang kamu gunakan.
2. Kemudian masuk ke halaman profil dengan klik ikon orang di bagian kanan bawah.
3. Setelah itu, masuk ke menu pengaturan dengan klik garis tiga di bagian kanan atas layar.
4. Klik opsi "Aktivitas Anda".
5. Selanjutnya klik opsi "Baru Saja Dihapus" dengan ikon tong sampah.
6. Di bagian atas, silakan kamu ketuk jenis konten ingin dipulihkan atau hapus permanen.
7. Silakan ketuk foto, video, maupun cerita ingin dipulihkan maupun dihapus secara permanen.
8. Klik opsi "more options" dengan ikon titik tiga di kanan atas, lalu ketuk Pulihkan ke profil atau Dipulihkan untuk memulihkan konten atau Hapus konten.

Itulah beberapa cara untuk mengembalikan postingan IG yang terhapus. Dengan langkah-langkah tersebut, sobat bisa melihat berbagai konten terdahulu untuk mengenang momen-momen yang terciptakan. Bahkan kamu bisa mengembalikan konten agar bisa dinikmati followers kembali. Semoga bermanfaat.

Advertisement


(brl/guf)