Cara mudah menghapus foto di iCloud tanpa menghilangkannya dari iPhone, penyimpanan jadi lebih lega

Advertisement

Techno.id - Apple memiliki produk smartphone andalan yakni iPhone. Ponsel yang tengah digandrungi anak muda tersebut memiliki segudang fitur menarik untuk aktivitas produktif setiap harinya. Salah satu fitur cukup berguna adalah iCloud. Melalui iCloud pengguna dapat menyimpan berbagai jenis data iPhone secara online, termasuk juga file media foto.

Sebagai informasi, sistem penyimpanan awan milik Apple ini mempunyai skema yang berbeda. Settingan penyimpanan foto di galeri iPhone dapat langsung terintegrasi dengan iCloud. Dengan begitu, pengguna tak perlu lagi repot-repot melakukan sinkronisasi ketika memakai iCloud di iPhone.

Menariknya setiap tindakan pengaturan penyimpanan di galeri iPhone akan berpengaruh di iCloud. Tentu begitu sebaliknya, setiap pengaturan penyimpanan iCloud pasti berpengaruh di galeri iPhone. Alhasil, jika terdapat penambahan file foto melalui galeri iPhone, maka foto juga akan disimpan di iCloud dan sebaliknya. Kemudian jika terdapat foto yang dihapus di galeri iPhone, maka foto di iCloud bakal ikut terhapus, begitu juga sebaliknya.

Sistem penyimpanan file foto ala iPhone tersebut memang memudahkan pengguna. Artinya pemilik akun iCloud dan iPhone tidak perlu repot mengatur penyimpanan secara manual.

Akan tetapi, di lain sisi sistem tersebut juga bisa membuat pengguna repot. Kerepotan akan muncul saat kapasitas penyimpanan iCloud sudah penuh. Apalagi Apple hanya memberikan ruang sebesar 5 GB secara gratis ke pengguna.

Banyak kasus terjadi file foto malah menyebabkan kapasitas ruang iCloud cepat habis. Imbasnya jika iCloud penuh maka pengguna perlu menghapus beberapa foto yang tersimpan di dalamnya. Akan tetapi, dengan sistem yang telah dijelaskan di atas, foto yang dihilangkan pada iCloud akan berpengaruh terhadap foto yang ada di dalam galeri.

Nah, jika kamu mempunyai kasus seperti yang telah disebutkan, jangan terlebih dahulu bingung. Ada cara agar menghapus foto di iCloud tanpa menghilangkannya dari iPhone. Lantas bagaimana caranya? Berikut techno.id pada Kamis (4/5) sajikan langkah-langkahnya khusus bagi sobat pengguna iPhone semua.

 


Cara menghapus foto di iCloud tanpa menghilangkannya dari galeri iPhone.

foto: Techno.id/ Adnan

1. Silakan masuk ke menu pengaturan iPhone yang digunakan.
2. Selanjutnya, pilih banner iCloud di bagian atas halaman pengaturan iPhone.
3. Kemudian klik opsi menu "iCloud" dan pilih opsi "Foto".
4. Silakan matikan sinkronisasi foto iPhone ke iCloud dengan menggeser tombol "Selaraskan iPhone ini" ke arah off.
5. Nantinya pengguna akan diberi notifikasi untuk mengunduh semua data foto di iCloud.
6. Apabila telah terunduh, pengguna baru bisa memulai menghapus foto di iCloud.
7. Silakan kunjungi laman resmi iCloud untuk melakukan penghapusan foto.
8. Lakukan login, kemudian pilih opsi "Photos".
9. Pilih foto-foto yang akan tidak dibutuhkan kembali.
10. Apabila sinkronisasi telah dimatikan, foto di galeri iPhone akan tetap ada meski di iCloud telah dihapus.

Itulah beberapa langkah yang bisa kamu tempuh untuk menghapus foto di iCloud tanpa menghilangkannya dari galeri iPhone. Bagaimana sobat techno, cukup mudah bukan caranya? Sebagai tambahan, saat integrasi foto iCloud dimatikan, data foto di iPhone tidak akan terunggah dan tersimpan lagu di iCloud secara otomatis. Selamat mencoba!

Advertisement


(brl/guf)