Cara simpel ubah ringtone WhatsApp pakai musik sendiri, nggak perlu aplikasi tambahan

Advertisement

Cara mengganti nada dering panggilan WhatsApp.

foto: Techno.id/ Adnan

1. Buka aplikasi Whatsapp
2. Ketuk ikon titik tiga di sisi kanan atas layar
3. Pilih "Settings" atau “Pengaturan
4. Pilih "Notifications" Gulir layar ke bawah sampai menemukan kolom “Calls”, lalu pilih "Ringtone"
5. Pilih nada dering telepon yang diinginkan pengguna

Cara mengganti nada dering WhatsApp dengan musik.

foto: Techno.id/ Adnan

1. Silakan buka menu "Settings" atau "Pengaturan"
2. Pilih "Sounds and vibration"
3. Pilih "Ringtone"
4. Pilih "SIM 1"
5. Ketuk tanda "+" di sisi kanan atas layar
6. Pilih nada dering yang diinginkan, lalu klik "Done" di kanan atas
7. Nada dering yang diinginkan sudah tersimpan di pengaturan perangkat
8. Sekarang buka aplikasi Whatsapp
9. Ketuk ikon titik tiga di sisi kanan atas layar
10. Pilih "Settings" atau "Pengaturan"
11. Pilih "Notifications"
12. Gulir layar ke bawah sampai menemukan kolom "Calls", lalu pilih "Ringtone"
13. Pilih nada dering telepon yang sebelumnya sudah ditambahkan melalui "Settings".

Itulah beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mengubah nada dering WhatsApp sesuai kebutuhan. Bagaimana sobat techno, cukup mudah bukan? Selamat mencoba!

Advertisement


(brl/guf)