Microsoft akan rombak tampilan antarmuka Xbox One
Ilustrasi logo Xbox One © 2015 xbox.com
Techno.id - Hari ini, Microsoft mengumumkan bahwa pihaknya akan merombak tampilan antarmuka produk konsol andalannya, Xbox One. Sebagaimana dikutip dari VentureBeat (18/09), perusahaan yang berbasis di Redmond, Amerika Serikat ini menyebut tampilan baru Xbox One dengan "new Xbox One experience".
-
Microsoft luncurkan Xbox One 1TB dengan kontroler baru dan headset Microsoft memperkenalkan Xbox One berkapasitas 1TB dengan sebuah kontroler dan headset.
-
Cortana hadir Xbox One 2016 mendatang Walaupun secara resmi rilis 2016, Anda bisa mencobanya versi beta yang diperluas Microsoft untuk pengguna.
-
Bos Xbox mengaku ingin ciptakan emulator Xbox 360 untuk PC Bos Xbox mengaku ingin ciptakan emulator Xbox 360 untuk PC, namun dengan catatan setelah popularitas Xbox One membaik
Menurut Microsoft, tampilan antarmuka baru ini nantinya akan lebih ramping. Selain itu, perusahaan yang didirikan oleh miliader Bill Gates ini juga mengklaim jika pengguna dapat melakukan navigasi lebih cepat saat bermain game atau menggunakan aplikasi video (Netflix dan Hulu).
Di saat yang bersamaan pula, Microsoft juga mengumumkan jika new Xbox One experience akan mulai bergulir dalam beberapa minggu ke depan. Memang tidak disebutkan tanggalnya secara spesifik. Namun pihaknya berjanji jika update ini mulai dapat dinikmati paling lambat bulan November 2015.
Sekadar informasi, tampilan antarmuka Xbox One saat ini cukup mendapat kritik dan dianggap lebih buruk ketimbang pesaing satu generasinya, PlayStation 4. Sejak dirilis tahun 2013 silam, Microsoft pun juga tergolong cukup jarang melakukan pembaruan khususnya di bagian piranti lunak Xbox One.
BACA JUGA :
(brl/red)