Pengguna Firefox di iOS makin pede simpan password berkat fitur ini

Advertisement

Techno.id - Makin hari, makin banyak user yang mulai perhatian dengan kemanan password-nya. Mozilla memahami hal tersebut dan telah menawarkan langkah pengamanan ekstra di Firefox untuk iOS.

Mengutip blog resmi Mozilla (30/03/16), fitur yang baru ditambahkan itu adalah pengaman tambahan sebelum pengguna mengakses Password Manager Firefox. Sebagai gambaran, Password Manager memang berguna untuk menyimpan username dan kata sandi untuk melakukan autofill. Mirisnya, 'harta karun' ini sebelumnya tidak punya penjagaan yang rapat dan bisa langsung ditembus dari pengaturan Firefox.

Kini, Mozilla mengizinkan Anda menambahkan empat digit PIN sebagai pengaman Password Manager di browser berlambang rubah itu. Sementara jika perangkat iOS Anda sudah mendukung Touch ID, sidik jari Anda pun dapat dimanfaatkan untuk hal serupa.

Dengan fitur yang tersedia di versi 3.0 ini, begitu iPhone Anda jatuh ke tangan orang yang salah, setidaknya password Anda punya penjaga ekstra. Silakan unduh saja di Apple App Store melalui link ini.

Bulan lalu, Firefox untuk iOS juga sudah mendapat pembaruan berupa dukungan terhadap 3D Touch. Fitur ini membuat pengguna bisa membuka tab baru maupun melakukan private browsing lebih cepat.

Advertisement


(brl/red)