Poconggg turut gunakan aplikasi layanan keamanan smartphone ini
Techno.id - Sebagai pengembang aplikasi untuk antivirus dan kinerja performa smartphone, 360 Mobile Security Limited melakukan peluncuran aplikasi terbarunya 360 Security Lite. Aplikasi ini memberikan layanan keamanan gratis dan all-in-one untuk mempercepat kinerja smartphone dan antivirus.
-
9 Rekomendasi antivirus terbaik Android, lindungi smartphone kamu Virus smartphone seperti malware dan bloatware, tidak hanya bisa mengganggu kinerja smartphone, namun bisa juga meretas data di dalamnya.
-
Berkat CM Security dan Clean Master, Cheetah Mobile kian populer Jangan kaget lagi kalau developer asal Tiongkok itu bahkan sudah berani mendirikan kantor di Jakarta.
-
Awas, 13 antivirus Android ini ternyata berbahaya 13 aplikasi ini dikenal sangat populer dan diunduh oleh banyak pengguna Android.
Penetrasi smartphone yang bertumbuh sangat cepat membuat Indonesia terpilih sebagai negara pertama untuk mengenal aplikasi teranyar ini. 360 Security Lite diklaim sebagai salah satu aplikasi keamanan yang tercepat dan terbaik, aplikasi ini dirancang khusus untuk sebagian besar smartphone berbasis Android pada umumnya di pasar Indonesia.
Yan Huang, Chief Operating Officer of 360 Security Mobile Limited of China mengatakan, “Indonesia merupakan salah satu negara dengan pertumbuhan tercepat di dunia. Saya terkesan dengan masyarakat, generasi muda, dan antusiasnya, dimana terdapat hampir 52 juta pengguna internet aktif, dan khususnya 47 persen di antaranya adalah pengguna di bawah umur 25 tahun.”
Sementara itu, Arief Muhammad, seorang IT enthusiast dan blogger yang dikenal sebagai Pocongg mengatakan, “Saya sangat senang ketika pertama kali mengetahui tentang 360 Security Lite, karena saya sangat berharap ada sebuah aplikasi yang bisa memperpanjang penggunaan baterai dari perangkat Android saya sembari saya menghabiskan waktu untuk tetap up-to-date di media sosial. Selain itu, fitur-fitur yang lengkap juga menyenangkan. Saya bisa menulis postingan blog lebih banyak tanpa harus khawatir tentang ancaman virus pada device saya.”
Selain itu, 360 Security Lite merupakan aplikasi yang menawarkan solusi all-in-one dan didukung oleh User Interface (UI) yang ramah dengan menggunakan materi design Google. Hal ini memungkinkan pengguna untuk mengoperasikan aplikasinya secara langsung. Saat ini, 360 Security Lite tersedia dalam lebih dari 30 bahasa dan dapat diunduh secara gratis di Google Play Store.
BACA JUGA :
- Di Indonesia, browsing dengan Chrome bisa hemat kuota hingga 70 persen
- [Review] Benci sama nyamuk? Lampiaskan dengan seru di game ini saja!
- 5 Aplikasi iOS dengan harga yang bikin Anda geleng-geleng kepala
- Cara unduh aplikasi Android dari toko pihak ketiga
- 5 Toko aplikasi alternatif Google Play Store
(brl/red)