Ada yang baru dari Doogee di bulan September nanti!

Advertisement

Pabrikan smartphone asal Tiongkok, Doogee, nampaknya sedang gencar memperkenalkan jajaran produk ponsel pintarnya. Salah satunya adalah seri Titans 3 T3.

Titans 3 T3 kabarnya bakal dilepas pabrikan tersebut dengan spesifikasi yang mumpuni seperti CPU MediaTek 6735 yang digandeng dengan RAM berkapasitas 2GB dan ROM berkapasitas 16GB. Layar 5inci bakal dibekali dengan resolusi HD serta kemampuan untuk mengidentifikasi pemilik menggunakan sensor iris.

Untuk melengkapi spesifikasi tersebut, Doogee sengaja mendesain bodi Titans 3 T3 dengan desain yang premium. Ya, si Titans 3 T3 kabarnya bakal mengusung cover berbahan dasar kulit di bagian belakang, waterproof, serta frame berbahan dasar metal yang diklaim akan membuat Anda yang menggunakannya makin bergaya.

Belum diketahui harga resmi yang ditawarkan Doogee untuk Anda yang ingin mendapatkan ponsel ini. Nah, daripada Anda penasaran dengan ponsel yang bakal resmi dirilis pada akhir September ini, berikut Techno.id berikan beberapa bocoran gambar ponsel pintar seri Titans 3 T3 ini.

Ada yang baru dari Doogee di bulan September nanti!
Ponsel berdesain premium baru dari Doogee, Titans 3 T3
Advertisement


(brl/red)