Kolaborasi sempurna Intel dan Xiaomi ciptakan Ninebot Segway

Advertisement

Ingatkah Anda dengan Segway dari Xiaomi? Pada kuartal terakhir tahun 2015 kemarin, Xiaomi telah meluncurkan Seagway yang dinamai Ninebot Mini. Kala itu, Seagway tersebut cukup menggemparkan karena harganya yang terjangkau yaitu Rp 4 jutaan.

Kini, Xiaomi berkolaborasi dengan Intel untuk menghadirkan Seagway yang lebih hidup. Bagaimana tak hidup? Hasil kolaborasi kedua perusahaan ini telah menciptakan Ninebot Seagway yang disertai dengan robot pintar, seperti yang dikutip dari TheGuardian (6/01/2016).

Jadi, bagian pegangan yang tadinya tak berarti digantikan menjadi kepala robot. Nah, uniknya robot tersebut dapat berjalan sendiri mengikuti pemilik. Bahkan, robot ini dapat mengambil gambar, merekam video, membawa belanjaan, dan mengenali suara di sekitar.

Robot hasil kolaborasi Intel dengan Xiaomi ini lebih pintar karena telah didukung oleh Intel Atom dan kamera RealSense. Selain itu, Ninebot Seagway dapat dikatakan cukup irit baterai, sebab dia bisa berjalan hingga kecepatan 18 Km per jam dengan jarak tempuh 30 Km.

Namun, Ninebot Seagway belum akan dipasarkan dalam waktu dekat. Rencananya, Intel dan Xiaomi akan merilis Seagway terbaru mereka pada semester kedua tahun 2016.

 

Kolaborasi sempurna Intel dan Xiaomi ciptakan Ninebot Segway
Ninebot Segway
Advertisement


(brl/red)