Ini spesifikasi dan harga Sony Xperia 1 IV, bawa Snapdragon 8 Gen 1

Advertisement

Techno.id - Sony kembali mengejutkan jagat smartphone dengan menghadirkan seri flagship terbaru mereka. Perusahaan telekomunikasi asal Jepang tersebut telah berhasil meluncurkan Sony Xperia 1 IV atau bisa dibaca dengan Sony Xperia One Mark Four. Ponsel tersebut merupakan hasil pengembangan dari seri sebelumnya yaitu Sony Xperia 1 III yang hadir awal tahun lalu.

Sebagaimana diketahui, Sony sangat piawai dalam menghadirkan produk dengan lensa kamera terbaik. Ada banyak brand menggunakan teknologi Sony untuk ditanam pada produk andalan mereka. Sama hal dengan Sony Xperia 1 IV yang mengedepankan kualitas kameranya. Bahkan ponsel tersebut bisa mendukung aktivitas para streamer maupun konten kreator.

Selain kamera dengan kapasitas mumpuni, Sony Xperia 1 IV juga memiliki komponen unggulan lainnya. Penasaran bagaimana spek dari ponsel tersebut? Kali ini techno.id akan memberikan spesifikasi lengkap Sony Xperia 1 IV, pada Senin (16/5) yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

1. Desain body.

foto: electronics.sony.com

Sony Xperia 1 IV memiliki dimensi 165 x 71 x 8.2 mm dengan bobot 185 gram. Desain dengan konsep minimalis dan warna matte membuat kesan premium pada body. Ditambah bentuknya yang flat dan presisi memberikan kesan futuristis. Selain itu dengan bentuk yang flat membuat pengguna merasakan kenyamanan saat menggenggam body. Terdapat material kaca anti gores dan sidik jari pada bagian backdoor. Untuk perlindungan body Sony mempercayakan kepada Corning Gorilla Victus. Bahkan ponsel ini sudah mendapatkan sertifikat IP68 yang dapat menahan tekanan air hingga kedalaman 1.5 meter dalam waktu 30 menit.

2. Display layar.

foto: electronics.sony.com

Panel layar yang dimiliki oleh Sony Xperia 1 IV bertipe OLED berukuran 6.5 inci. Grafis yang ditimbulkan beresolusi 4K 1644 x 3840 pixels dengan kerapatan 643 ppi density. Layar tersebut juga cukup responsif karena refresh rate 120 Hz touch dan sampling 240 Hz. Sony juga memberikan perlindungan layar dari Corning Gorilla Victus agar tidak mudah terkena goresan. Pada bagian layar juga terdapat punch hole yang nantinya terdapat kamera selfie. Sony juga menambahkan teknologi akurasi warna dari CineAlta, agar grafis tampak lebih detail.

3. Kamera.

foto: electronics.sony.com

Sony Xperia 1 IV diperkaya dengan teknologi kamera terbaik. Bahkan mereka juga menggandeng perusahaan lensa Zeiss untuk bekerja sama dalam meracik kamera yang akan digunakan. Hasilnya smartphone tersebut memiliki kamera telefoto 12 MP dengan lensa variable 85 mm f/2.3 zoom optical 3,5x hingga 125 mm f/2.8 5.2x zoom optical. Lensa tersebut mampu melakukan optical zoom secara kontinyu dari titik 85 mm hingga 125 mm tanpa bantuan pembesar digital. Teknologi tersebut sering dijumpai pada kamera mirrorless atau DSLR yang memungkinkan lensa untuk maju dan mundur agar focal length berubah.

Kemudian untuk kamera utama menggunakan 12 MP lensa wide f/1.7 24 mm. Lensa tersebut dibekali dengan sensor Dual Pixel PDAF OIS. Terdapat kamera ultawide dengan resolusi 12 MP f/2.2, 16 mm yang juga berbekal sensor kestabilan sama. Sony juga memberikan lensa 0,3 MP, TOF, 3D untuk kamera kedalaman. Kamera belakang yang dimiliki oleh Sony Xperia 1 IV mampu memberikan kualitas rekaman video hingga kualitas 4K di kecepatan 60 fps.

Adapun untuk kamera selfie menggunakan lensa wide beresolusi 12 MP f/2.0 24 mm. Kamera tersebut bisa menghasilkan kualitas 4K di kecepatan 30 fps saat merekam video.

4. Prosesor dan penyimpanan.

foto: electronics.sony.com

Sony Xperia 1 IV dibekali dengan proses buatan Qualcomm berseri Snapdragon 8 Gen 1. Prosesor tersebut merupakan varian tertinggi dari Qualcomm yang ada saat ini. SoC tersebut diperkaya dengan CPU octa-core dengan clock speed hingga 3.00 GHz. Untuk grafis Sony menanam GPU bertipe Adreno 730.

Chipset tersebut juga mendapatkan dukungan dari ruang penyimpanan cukup lega. Terdapat RAM berkapasitas 12 GB dan memori internal sebesar 256 GB bertipe UFS 3.1. Penyimpanan tersebut dapat ditambah dengan slot memori eksternal microSD hingga 1 TB.

5. Baterai.

foto: electronics.sony.com

Suplai daya yang dipakai pada Sony Xperia 1 IV berkapasitas 5.000 mAh. Kemudian terdapat pengisian daya cepat sebesar 30 Watt. Pengecasan baterai dapat dilakukan hanya berkisar 30 menit untuk capai 50% energi.

Sony Xperia 1 IV akan hadir sekitar bulan September tahun ini. Harga smartphone Sony Xperia 1 IV dibanderol kisaran Rp 23 juta. 

Advertisement


(brl/guf)