Itel S23 4G resmi hadir di Indonesia, ponsel Rp 1 jutaan dengan kamera 50 MP

Advertisement

Techno.id - Itel Mobile secara resmi merilis smartphone kelas entry-level terbarunya. Perusahaan naungan Transsion Holdings ini berhasil meluncurkan Itel S23 4G, dan siap dipasarkan ke market Tanah Air. Penasaran bukan bagaimana spesifikasi dari ponsel ini?

Sebelum masuk ke spek, perlu sobat ketahui bahwa Itel Mobile merupakan saudara dari gaung jenama seperti Tecno dan Infinix. Ketiga brand tersebut masih satu atap dengan perusahaan Transsion Mobile. Seperti diketahui, pabrikan tersebut kerap kali berhasil mengeluarkan ponsel medioker yang gahar. Nah, kali ini mereka membawa Itel S23 ke Indonesia.

Itel mengusung tagline Super Smooth dan Colorful untuk seri S23-nya. Mereka menawarkan performa lancar saat main game moba, serta casing bisa berubah warna. Berikut techno.id pada Senin (29/5), sajikan spesifikasi Itel S23 4G yang dihimpun dari berbagai sumber.

 


Advertisement


(brl/guf)