Laptop 2 in 1 HP Envy x360 ew0007TX rilis dengan Intel gen 12, ini spesifikasi lengkap dan harganya
Techno.id - Setiap produk dari HP hadir dengan spesifikasi tinggi, khususnya laptop yang menjadi salah satu produk banyak diminati. Tak hanya memiliki harga terjangkau, produk HP juga didukung teknologi canggih dan terupdate.
-
HP 34" All-in-One desktop PC resmi rilis, ini spesifikasi lengkapnya Dapur pacu dibekali processor dari Intel, RAM dan storage dengan kapasitas besar
-
Dukung pekerja kreatif berekspresi, HP Indonesia rilis laptop mumpuni Tinggal pilih HP Spectre x360, HP Envy x360, HP Pavilion x360, OMEN by HP 16, atau Victus by HP 15 sesuai kebutuhan. Simak harga dan persediaan.
-
9 Rekomendasi laptop Intel Core i5 terbaru, gaming lancar Harganya variatif, mulai dari Rp 9 jutaan hingga Rp 15 jutaan.
Salah satu produk laptop HP yang memiliki spesifikasi tinggi dan baru dirilis yaitu Envy x360 ew0007TX. Laptop 2 in 1 satu ini hadir dengan spesifikasi mumpuni di sektor jeroan. Mengusung Intel gen 12 yang dipadukan dengan NVIDIA GeForce RTX series membuat laptop satu ini mampu melibas banyak aplikasi berat dengan lancar.
Tak hanya menjagokan processor dan kartu grafis, sektor lain dari HP Envy x360 ew0007TX juga menarik untuk dibahas. Layar luas dengan tipe touch, RAM dan storage besar, koneksi unggulan, serta baterai awet membuat laptop satu ini sayang untuk dilewatkan.
Berkenaan dengan produk anyar tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Rabu (25/1), spesifikasi lengkap HP Envy x360 ew0007TX.
Spesifikasi HP Envy x360 ew0007TX
foto: hp.com
Envy x360 ew0007TX merupakan laptop konvertibel dari HP yang sedari dulu selalu hadir dengan tampilan minimalis namun elegan. Kali ini HP memberikan satu varian warna Natural silver Sandblasted dengan anodized finish. Dari sisi luar, tampilan HP Envy x360 ew0007TX tampak simpel dan minimalis. Pasalnya, warna Natural silver pada HP Envy x360 ew0007TX membungkus dimensi 35.9 x 22.9 x 1.86 cm dengan bobot 1.7 kg. Meski tidak bisa dibilang paling ringan, namun dimensi dan bobot tersebut sudah sangat nyaman jika dibawa bepergian.
Selain mengandalkan sektor tampilan, HP Envy x360 ew0007TX juga dibekali kemampuan andal dalam melibas berbagai aplikasi berat. Dukungan penuh dari Intel Core i7-1255U menjadikan laptop satu ini mudah untuk menyelesaikan setiap keperluan. Intel Core i7-1255U yang mengusung 10 Cores (2 Performance cores dan 8 Efficient cores) 12 Threads, 4.70 GHz Max Turbo Frequency, 12 MB Intel® Smart Cache, serta 55 W Maximum Turbo Power membuat laptop satu ini nyaman digunakan.
Performa tinggi dari Intel U series tentu tidak perlu diragukan lagi. Terlebih konsumsi daya rendah yang dibutuhkan laptop ini menjadikannya memiliki ketahanan baterai yang tinggi. Dengan demikian, bukan tidak mungkin jika laptop satu ini dapat digunakan untuk menunjang produktivitas harian dalam jangka waktu yang lama.
foto: hp.com
Selain mengusung processor kencang, HP juga membekali kartu grafis tambahan pada Envy x360 ew0007TX. NVIDIA GeForce RTX 2050 Laptop GPU disematkan untuk mendukung performa dari Intel Core i7-1255U. Meski bukan kartu grafis paling baru, namun performa RTX 2050 Laptop GPU masih sangat mampu untuk memudahkan kinerja processor yang digunakan.
Selesai membahas bagian processor dan kartu grafis, kini giliran RAM dan storage HP Envy x360 ew0007TX yang perlu dibahas. Mengusung RAM 16 GB DDR4-3200 MHz RAM dual channel (2 x 8 GB) membuat laptop satu ini mampu untuk buka tutup banyak aplikasi secara bersamaan. Tak berhenti di situ, HP juga menyematkan 1 TB PCIe NVMe TLC M.2 SSD pada sektor penyimpanan data. Dengan kapasitas tersebut, menyimpan data penting tentu bisa dilakukan dengan mudah dan tentunya aman.
foto: hp.com
Agar tidak hanya unggul di sektor dapur pacu, HP Envy x360 ew0007TX hadir dengan layar yang memiliki kualitas jempolan. Layar 15.6 inch diagonal, FHD (1920 x 1080), OLED, UWVA, edge-to-edge glass, Touchscreen Display, VESA True Black HDR 400, TUV+Eyesafe Display for Low Blue Light, 100% DCI-P3 hadir pada laptop satu ini.
Dengan dukungan layar seluas 15.6 inch, produktivitas tentu bisa dilakukan dengan lebih nyaman. Pasalnya layar yang disematkan pada HP Envy x360 ew0007TX merupakan Touchscreen Display yang sudah mendukung Stylus yakni DIB Natural Silver Rechargeable Zenvo Pen.
Tak hanya mudah dioperasikan, layar HP Envy x360 ew0007TX juga memiliki akurasi warna tinggi berkat penggunaan panel OLED dengan color gamut 100% DCI-P3. Layar satu ini tentu cocok bagi pengguna yang menginginkan alat tempur untuk memudahkan proses editing baik foto maupun video.
foto: hp.com
Pada sektor koneksi, HP Envy x360 ew0007TX didukung penuh oleh Intel Wi-Fi 6E AX211 (2x2) dan Bluetooth 5.2 yang dapat digunakan untuk mengakses internet dan kirim terima data penting. Tak lupa, beberapa I/O port juga hadir pada laptop satu ini. Pada sisi kanan dan kiri, HP membenamkan port 2x Thunderbolt 4 with USB4 Type-C® 40Gbps signaling rate (USB Power Delivery, DisplayPort 1.4, HP Sleep and Charge), 1x SuperSpeed USB Type-A 10Gbps signaling rate (HP Sleep and Charge), 1x SuperSpeed USB Type-A 10Gbps signaling rate 1x HDMI 2.1, dan 1x headphone/microphone combo. Dengan banyaknya port yang ada, setiap pengguna tentu bisa bebas menghubungkan aksesori yang dimilikinya.
Bagian terakhir yang tidak boleh dilupakan adalah baterai. Agar memiliki daya tahan tinggi, HP Envy x360 ew0007TX dibekali baterai 3-cell, 51 Wh Lithium-Ion Polymer. Untuk sebuah laptop, kapasitas baterai tersebut termasuk cukup besar. Menariknya lagi, HP memberikan adaptor 90 W USB Type-C yang dapat digunakan saat proses pengisian daya.
foto: hp.com
Harga dari HP Envy x360 ew0007TX sendiri berada di angka sekitar HK$13,999.00 atau jika dirupiahkan ditaksir Rp 26,7 jutaan untuk versi global. Mengingat spesifikasi yang ditawarkan sangat tinggi, harga tersebut tentu termasuk wajar.
BACA JUGA :
- Sama kencang, ini 5 beda spesifikasi Apple MacBook Pro dengan chip M2 Pro dan M2 Max
- Apple luncurkan MacBook Pro seri terbaru, dibekali chip M2 Pro dan M2 Max
- Laptop Asus Vivobook S 16 Flip OLED resmi rilis, ini spesifikasi lengkapnya
- Lenovo Legion Pro 7 dan Pro 7i resmi dirilis, laptop gaming dengan sistem Ai atasi FPS drop
- Lenovo pamerkan laptop ThinkBook Plus Twist dengan layar Horizontal Flip, ini bocoran spesifikasinya
(brl/guf)