Samsung Galaxy S21 FE 5G, smartphone untuk para gamer dengan performa super ngebut
Techno.id - Samsung Galaxy S21 FE 5G kini makin epic dengan warna baru Navy Blue untuk varian 8/256GB. Ponsel yang dirancang dengan mengadopsi fitur-fitur premium khas Galaxy S Series ini diklaim sebagai favoritnya para gamer, content creator maupun penggemar hiburan.
-
5 Fitur kamera canggih Samsung Galaxy S20+, videonya resolusi 8K S20+ menjanjikan para pecinta foto dan video untuk tak perlu lagi repot menggunakan DSLR
-
8 Tips bikin konten food vlogging menggunakan Samsung Galaxy S21 FE 5G Smartphone ini juga dibekali fitur perekaman Dual Recording yang membuat konten kamu makin epic
-
6 Fitur smartphone yang paling dicari oleh generasi milenial Inovasi fitur di smartphone kerap dinanti para generasi milenial.
Dari sisi desain, ponsel ini menyajikan tampilan premium contour-cut frame. Casing kameranya diintegrasikan dengan seamless ke body sehingga terlihat stylish secara keseluruhan. Ketebalan Galaxy S21 FE 5G ini pun hanya 7,9mm. Cukup ramping dan ringan untuk dibawa ke mana saja dalam menikmati berbagai gaya hidup kekinian.
Sektor kamera
Di sektor kamera, ponsel ini dibekali triple pro grade camera dan selfie camera 32MP yang dapat membantu pengguna makin kreatif, salah satunya merekam video dengan kamera belakang dan selfie camera secara bersamaan lewat fitur dual recording .
Terdapat dua pilihan mode pada dual recording, multi recording dan vlogger mode. Pada multi recording pengguna bisa merekam melalui kamera belakang wide dan selfie camera secara bersamaan. Sementara pada vlogger mode, pengguna akan diberi pilihan perekaman picture-in-picture dengan jendela kecil pada sudut di mana pengguna bisa melihat dirinya, split untuk menampilkan viewfinder kamera di atas dan selfie camera di bawah, serta opsi single untuk menampilkan viewfinder kamera belakang saja.
Bagi yang suka kepraktisan, bisa menggunakan single take untuk merekam semua keseruan aktivitas saat hiking, bersepeda, atau main skateboard, baik dengan foto maupun video, dan biarkan teknologi AI-nya memilihkan 20 detik momen terbaik yang bisa kamu share di TikTok atau Instagram Reels.
Selain itu foto-foto pada pencahayaan minimal atau low-light, tak jadi soal. Semua bisa digarap dengan baik berkat penyempurnaan pada fitur night mode. Terdapat pula zoom lock untuk menstabilkan pemotretan supaya hasilnya lebih tajam.
Sedangkan selfie kamera depan 32MP makin kece dengan hadirnya fitur AI Face Restoration. Percantik dengan efek-efek dramatis yang bisa kamu hadirkan melalui fitur editing AI Photo Remaster. Ketika ada objek-objek lain yang mengganggu di foto, kamu dapat menghapusnya seperti magic dengan Object Eraser.
BACA JUGA :
- Cara mengunduh dan menginstal game battle royale Fortnite versi Android di Chromebook
- Ini daftar smartphone lipat flagship yang bakal rilis di 2023, Motorola siap menggebrak
- 5 Perbandingan spesifikasi Samsung Galaxy S22 Ultra dan Google Pixel 6 Pro, mana lebih unggul?
- Samsung luncurkan One Esports, aplikasi untuk penggemar e-Sports di Asia Tenggara
- Samsung luncurkan Galaxy Gaming Academy, ajang pencarian talenta atlet e-Sports MLBB
(brl/red)