Samsung Galaxy S23 Series 5G resmi meluncur di Indonesia, ini spesifikasi dan harganya
Samsung Galaxy S23 Series 5G
2. Galaxy S23+ 5G
-
Samsung Galaxy S23 series gunakan chipset Snapdragon 8 Gen 2 khusus, ini perbedaan dari versi standar Qualcomm telah meluncurkan chipset Snapdragon 8 Gen 2 untuk perangkat premium.
-
7 Rekomendasi HP 5G terbaru Samsung 2022 desain elegan performa tinggi Didukung jaringan 5G yang meningkatkan kecepatan dan kestabilan internet.
-
Samsung Galaxy S23 series resmi dirilis, ini spesifikasi lengkap dan harganya Samsung Galaxy S23 maupun Galaxy S23+ memiliki desain yang mirip dari generasi sebelumnya.
Galaxy S23+ 5G hadir dengan sistem kamera belakang mumpuni berkat 50MP wide angle camera, 12MP ultra wide camera, dan 10MP telephoto camera. Smartphone ini juga didukung teknologi Dual Pixel yang membuat perangkat mampu menampilkan lebih banyak warna, fokus yang lebih akurat, hingga detail yang lebih berkualitas, termasuk di kondisi low light. Galaxy S23+ 5G juga dibekali baterai 4.700mAh yang tahan seharian berkat konsumsi daya yang lebih hemat dari Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy.
Menariknya lagi, pada smartphone ini disematkan Wider OIS dan Adaptive VDIS yang anti shaky untuk hasil konten anti blur dan tetap stabil. Hasil Night Video Selfie dari perangkat ini membuat vlog makin epic di malam hari. Apalagi perangkat ini dibekali baterai yang lebih besar dari seri sebelumnya. Jadi nggak perlu khawatir kehabisan daya saat membuat konten, termasuk untuk meeting, bermain game, dan streaming.
3. Galaxy S23 5G
Galaxy S23 5G dibekali pro-grade camera 50MP untuk hasil foto dan video berkualitas tinggi. Adanya fitur Night Selfie pun membuat pengguna bisa mendapat foto selfie yang epic baik siang maupun malam.
Menariknya, Galaxy S23 5G memanfaatkan material daur ulang ramah lingkungan. Perangkat yang menawarkan pilihan warna kekinian ini juga dibekali One UI 5.1 sehingga pengguna bisa memakai video sebagai wallpaper.
Ketersediaan dan harga
Jajaran Galaxy S23 Series 5G dibanderol dengan harga yang variatif untuk masing-masing varian.
Galaxy S23 Ultra 5G (12GB/256GB) Rp19.999.000
Galaxy S23 Ultra 5G (12GB/512GB) Rp21.999.000
Galaxy S23 Ultra 5G (12GB/1TB) Rp25.999.000
Galaxy S23+ 5G (8GB/256 GB) Rp15.999.000
Galaxy S23+ 5G (8GB/512GB) Rp17.999.000
Galaxy S23 5G (8GB/128GB) Rp12.999.000
Galaxy S23 5G (8GB/256GB) Rp13.999.000
Pengguna bisa mendapatkan tiap varian dari smartphone flagship terbaru dari Samsung ini mulai 24 Februari 2023, baik di toko daring maupun gerai retail. Selama consumer launch, konsumen bisa menikmati penawaran eksklusif senilai total hingga Rp4.100.000 di setiap pembelian Galaxy S23 Series 5G.
BACA JUGA :
- One UI 5.1 hadir di rangkaian Samsung Galaxy, ini deretan fitur barunya?
- Diklaim sebagai chipset gahar, Samsung ungkap keunggulan Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy
- 11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan berbagai merek keluaran terbaru, miliki kamera 50 MP
- Update Samsung One UI 5.1 alami bug, pengguna keluhkan masalah jaringan internet dan baterai boros
- 12 Komponen hardware Samsung Galaxy S23 Ultra terbuat dari bahan daur ulang, simak apa saja bahannya
(brl/red)