Smart TV Xiaomi TV EA75 2022 resmi rilis, ini spesifikasi lengkap dan harganya

Advertisement

Techno.id - Xiaomi tentu sudah tidak asing di telinga banyak orang. Fokus utama menghadirkan barang elektronik dengan spesifikasi tinggi membuat perusahaan asal Beijing, China tersebut banyak menarik minat konsumen. Selain ponsel pintar, Xiaomi juga memproduksi smart TV.

Belum lama ini Xiaomi secara resmi merilis smart TV dengan spesifikasi mumpuni yang patut untuk dilirik. Xiaomi TV EA75 2022 hadir di penghujung tahun sebagai salah satu smart TV dengan ukuran layar yang sangat lebar. Hadir dengan layar seluas 75 inch berpanel 4K tentu membuat smart TV satu ini patut dipajang dirumah.

Selain hadir dengan layar luas berpanel ciamik, Xiaomi TV EA75 2022 juga didukung penuh oleh komponen menarik lainnya. Processor unggulan, RAM dan flash memory berkapasitas besar, serta sederet port USB dengan kualitas unggulan membuat smart TV satu ini layak untuk dibahas lebih detail.

Berkenaan dengan produk anyar tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Selasa (27/12), spesifikasi lengkap dan harga dari Xiaomi TV EA75 2022.

Spesifikasi Xiaomi TV EA75 2022

foto: c.mi.com

Xiaomi TV EA75 2022 merupakan sebuah smart TV anyar dengan tampilan yang menarik untuk dimiliki. Kali ini Xiaomi menghadirkan material metal pada sisi belakang TV yang membuatnya terkesan kokoh dan tidak mudah goyang. Tak hanya unggul di sisi belakang, Xiaomi TV EA75 2022 juga memiliki bingkai tipis yang membuat layar dari smart TV satu ini memiliki 97.8% ultra-high screen-to-body ratio.

Xiaomi TV EA75 2022 memiliki layar dengan ukuran 75 inch 4K (3840×2160) LCD, 60Hz, 1.07 billion primary color yang membuatnya nyaman saat dioperasikan. Tak hanya memiliki layar dengan ukuran lebar serta berpanel tajam, Xiaomi juga menyematkan fitur Delta E3 screens pada smart TV satu ini. Hadirnya Delta E3 screens tentu membuat tampilan pada Xiaomi TV EA75 2022 menjadi semakin menarik. Selain itu, PQ image quality juga hadir pada smart TV satu ini untuk mendukung Delta E3 screens yang ada pada bagian layar Xiaomi TV EA75 2022.

foto: c.mi.com

Selain andal di sektor layar, Xiaomi TV EA75 2022 juga dibekali processor unggulan Arm Cortex-A35 yang merupakan quad-core 64-bit processor dengan GPU Mali Graphics processor. Jeroan inilah yang membuat Xiaomi TV EA75 2022 mampu menghasilkan gambar dengan kualitas unggulan serta sedap untuk dipandang.

RAM dan flash memory juga hadir pada Xiaomi TV EA75 2022. RAM dengan kapasitas 1 GB yang dipadukan dengan flash memory 8 GB sudah mampu menjalankan semua fitur yang ada pada smart TV ini dengan lancar. Menariknya lagi, Xiaomi TV EA75 2022 merupakan smart TV dengan sistem operasi MIUI for the TV 3.0 yang membuatnya lancar dan mulus berpindah-pindah menu saat dioperasikan.

foto: xiaomiui.net

Layaknya sebuah smart TV lainnya, Xiaomi TV EA75 2022 tentu mengusung beberapa port menarik pada bagian belakang agar mudah digunakan. Port Network, 2x HDMI, 2x USB, AV Input, Antenna, serta S/PDIF hadir pada sisi belakang agar setiap pengguna bisa menambahkan berbagai aksesori saat dibutuhkan. Selain hadir dengan dukungan port menarik, Xiaomi TV EA75 2022 juga didukung oleh koneksi WiFi Single frequency 2.4GHz yang membuatnya bisa terhubung dengan internet tanpa ada gangguan.

Sebagai sebuah smart TV kekinian, tentu kurang lengkap jika perangkat tersebut tidak memiliki audio dan video playback dengan kualitas unggulan. Tak terkecuali Xiaomi TV EA75 2022, smart TV satu ini dibekali 2 x 10 (10W) DTS-HD dan Built-in Mi-Player player yang membuatnya mampu menghasilkan suara dengan kualitas unggulan. Tak hanya menggelegar, berbagai dukungan format audio maupun video seperti RM, FLV, MOV, AVI, MKV, TS, MP4, dan masih banyak lagi.

foto: xiaomiui.net

Harga dari Xiaomi TV EA75 2022 sendiri akan berada di angka ¥4,999 atau jika dirupiahkan setara Rp 11,2 jutaan. Mengingat spesifikasi yang ditawarkan termasuk sangat tinggi, harga tersebut tentu termasuk murah.


Advertisement


(brl/guf)