Spesifikasi dan harga Xiaomi Redmi K50 Ultra bawa 108 MP triple kamera

Advertisement

Techno.id - Seperti diketahui bersama, Xiaomi memiliki produk sub-brand Redmi dengan ciri khas harga terjangkau dengan kualitas memukau. Kali ini Redmi berhasil merilis ponsel kelas flagship yaitu K50 Ultra. Dengan hadirnya smartphone tersebut, Redmi melengkapi jajaran keluarga K50 Series. Sebelumnya mereka mengeluarkan seri K50 Gaming Edition, K50 Pro, dan K50.

Daripada model K50 lain, Redmi K50 Ultra memiliki spek lebih tinggi. Mulai dari sektor mesin dengan chip keluaran baru hingga kamera, Redmi melakukan update yang luar biasa. Bahkan Redmi memiliki teknologi pendinginan vapor chamber yang diklaim membuat ponsel tetap dingin dan stabil walau dipakai bermain game selama lebih dari 2 jam.

Redmi K50 Ultra sangat cocok untuk pengguna yang mengidamkan perangkat flagship dengan harga relatif miring. Penasaran bagaimana spek ponsel tersebut? Kali ini techno.id akan memberikan spesifikasi dan harga Xiaomi Redmi K50 Ultra yang dirangkum dari berbagai sumber pada Senin (15/8).

1. Desain body.

foto: mi.com

Redmi K50 Ultra tidak memiliki desain dengan konsep X seperti seri K50 Gaming. Namun ponsel tersebut menggunakan konsep desain smartphone khas Xiaomi dengan modul kamera berbentuk persegi. Kemudian Redmi juga mengeluarkan edisi spesial dengan kerja sama dengan Mercedes-Benz AMG Petronas Formula One Team. Adapun untuk dimensi body berukuran 163.1 x 75.9 x 8.6 mm dengan bobot 202 gram.

2. Display layar.

foto: mi.com

Redmi memberikan panel layar dengan tipe OLED berukuran 6.67 inci pada seri K50 Ultra. Screen tersebut dapat menghasilkan grafis resolusi diatas Full HD 1220 x 2712 pixel kerapatan 446 ppi density. Kemudian layar juga dapat dikatakan lebih responsif saat memberikan feedback ke pengguna dengan capaian refresh rate hingga 144 Hz. Layar tersebut juga telah mengantongi sertifikasi dari HDR10+ dan terdapat teknologi dari Dolby Vision. Kemudian pada bagian layar miliki punch-hole untuk meletakkan kamera selfie.

3. Dapur pacu.

foto: mi.com

Redmi K50 Ultra diperkuat dengan chipset buatan Qualcomm tipe terbaru yaitu Snapdragon 8+ Gen 1. SoC tersebut tetap dikombinasikan dengan CPU Kyro clock speed hingga 3,19 GHz dan grafis GPU tipe Adreno 730. Kemudian terdapat dukungan dari opsi kapasitas penyimpanan cukup variatif. K50 Ultra dibekali RAM kapasitas 8 GB opsi 12 GB dan memori internal opsi 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. Adapun untuk sistem operasinya menggunakan MIUI 13 berbasis Android 12.

4. Kamera.

foto: mi.com

Pada sektor kamera Redmi K50 Ultra memiliki sistem tirple kamera. Untuk kamera utama menggunakan lensa wide 108 MP dengan sensor PDAF dan OIS. Kamera tersebut bersanding dengan lensa ultrawide resolusi 8 MP yang mampu menangkap angel hingga 120 derajat. Terakhir untuk kamera belakang terdapat 2 MP kamera makro. Kamera belakang mampu mengambil rekaman video dengan kualitas 4K di kecepatan 30/60 fps, mempunyai fitur LED flash, HDR dan panorama.

Adapun untuk kamera selfie menggunakan lensa wide 20 MP. Untuk kamera depan, lensa hanya mampu mengambil rekaman video dengan kualitas 1080p di kecepatan 30 fps saja. Namun Redmi juga memberikan fitur HDR agar hasil gambar tetap mengeluarkan warna yang tajam.

5. Baterai fitur lainnya.

foto: mi.com

Redmi K50 Ultra dibekali dengan baterai berdaya 5.000 mAh. menariknya Redmi memiliki chip P-1 yang mendukung pengisian daya hingga 120 Watt. Redmi juga memberikan fast charging tersebut satu paket dengan ponsel. Pengguna bisa melakukan pengisian daya hanya dalam waktu 19 menit saja. Untuk port mengguna USB type-C 2.0.

Adapun fitur lain yang terpasang pada ponsel tersebut yaitu Fingerprint under display optical, accelerometer, gyro, proximity, compass, dan color spectrum. Smartphone tersebut juga dibekali dengan NFC dan stereo speaker berteknologi Dolby Atmos. Sayangnya Redmi tidak memberikan port audio jack 3,5 mm.

Redmi K50 Ultra tersedia dalam varian warna hitam, silver, dan biru. Adapun untuk harga dari perangkat tersebut adalah:

- Redmi K50 Ultra (8/128 GB) - 3.000 yuan atau sekitar Rp 6,5 juta - Redmi K50 Ultra (8/256 GB) - 3.100 yuan atau sekitar Rp 6,7 juta
- Redmi K50 Ultra (12/256 GB) - 3.400 yuan atau sekitar Rp 7,4 juta
- Redmi K50 Ultra (12/512 GB) - 3.700 yuan atau sekitar Rp 8 juta


Advertisement


(brl/guf)