Slideshow, fitur iklan sederhana nan berfaedah dari Facebook
Techno.id - Facebook baru saja meluncurkan fitur iklan terbarunya, Slideshow. Kabarnya, fitur iklan terbaru ini bakal menyasar pasar negara berkembang yang notabene memiliki koneksi internet yang lebih lambat ketimbang negara maju.
-
Tips mengoptimalkan iklan versi mobile ala Facebook Advertising Week di New York segera digelar, Facebook bagi-bagi tips untuk mengoptimalkan iklan untuk mobile
-
Mark Zuckerberg bocorkan beberapa fitur baru Facebook Fitur baru ini membuat Facebook akan jadi lebih menarik!
-
Mengapa Facebook banyak iklannya? Wajar saja, yang beriklan di sana saja ada 3 juta pelaku bisnis, lho.
Nikila Srinivasan, Kepala Pemasaran Facebook untuk negara berkembang saat rilis fitur ini mengungkapkan jika Slideshow nantinya akan fokus membantu para pengusaha kecil di negara berkembang bisa mengiklankan produknya melalui Facebook dengan cara yang mudah. Seperti dikutip dari BusinessInsider (30/10/15), melalui fitur Slideshow pengusaha kecil bisa membuat sebuah materi iklan menarik dan yang terpenting bisa dengan mudah diakses di wilayah yang jaringan internetnya masih 2G atau masih cukup lambat.
Pengguna Facebook yang ingin mengiklankan produknya melalui Slideshow nanti bakalan diajak untuk membuat media iklan menarik berupa video. Namun, jangan bayangkan video di fitur iklan Slideshow ini punya tampilan audio dan visual karena nantinya Anda hanya akan menemukan iklan kata berbaris layaknya tampilan presentasi pada MS PowerPoint.
Kendati demikian, Srinivasan mengatakan jika tanggapan pengguna baik terhadap fitur iklan ini, maka bisa saja pihaknya bakal menambahkan fitur audio dan perbaikan lainnya dalam waktu dekat.
Nikila Srinivasan, kepala pemasaran Facebook untuk negara berkembang saat launching Slideshow pada Kamis, 29 Oktober lalu © 2015 Business Insider / Jillian D'Onfro
BACA JUGA :
(brl/red)