Cari jodoh? Yuk intip aplikasi online dating Paktor
Techno.id - Kesibukan yang menyita waktu terkadang membuat seseorang lupa untuk memikirkan hal pribadi seperti masalah jodoh misalnya. Namun, berkat kecanggihan teknologi kini masalah jodoh bukan lagi hal yang perlu dikhawatirkan. Pasalnya, saat ini banyak bermunculan aplikasi online dating yang memungkinkan pengguna mencari kekasih hati meski sedang sibuk dengan pekerjaan.
-
Paktor tuai respons positif dari user Indonesia dalam setahun terakhir Mobile dating app ini menawarkan pengalaman yang berbeda dalam mencari pasangan.
-
6 Aplikasi cari jodoh buat para jomblo di bulan penuh cinta Siap dapat pacar di bulan Februari ini?
-
Bosan jadi jomblo karatan? Gather siap bawakan cinta dari awan Aplikasi pencarian jodoh ini cukup unik dan memiliki sebuah fitur canggih yang hanya dapat digunakan pengguna khusus yang berada di Jakarta.
Nah, salah satu aplikasi online dating yang Techno.id bisa rekomendasikan kepada Anda adalah Paktor, sebuah aplikasi mobile khusus kencan asal Singapura. Aplikasi ini baru saja masuk ke Indonesia untuk membantu para pemuda maupun pemudi Indonesia menemukan jodoh mereka dengan lebih cepat. Dengan aplikasi ini, pengguna akan lebih mudah untuk terhubung dengan orang baru yang akan menjadi belahan jiwanya. Terlepas dari hubungan tersebut akan berlanjut ke arah yang lebih serius ataupun tidak.
Saat ini Paktor sudah mengepakkan sayap bisnisnya ke Malaysia, Taiwan, Vietnam, Thailand dan Indonesia. Kehadiran Paktor mendapatkan respon positif yang ditunjukkan dengan memperoleh 500 ribu pengguna dalam kurun waktu tiga bulan dan telah menjaring 2,5 juta pengguna di seluruh Asia. Dalam sebulan, rata-rata Paktor memperoleh 300 juta swipe atau respons. Aplikasi ini sudah mampu memfasilitasi 7,5 juta perkenalan baru.
Mekanisme dalam menggunakan aplikasi Paktor, pengguna dapat melakukan swipe ke kanan untuk menyukai foto user lain. Sementara, swipe ke kiri bila tak menyukai foto user lain. Uniknya, pengguna yang ingin bergabung dengan Paktor harus memiliki akun Facebook dengan minimal jumlah pertemanan 50 orang. Hal tersebut dimaksudkan untuk mencegah penggunaan akun palsu.
Dalam filterisasi pencarian, Paktor menyediakan beberapa parameter baru sebagai contoh tinggi badan, latar belakang pendidikan, kepercayaan, dan pendidikan. Lebih jauh, aplikasi Paktor telah tersedia di platform Android dan iOS serta dapat diakses di alamat web.gopaktor.com.
BACA JUGA :
- Berkah Ramadan, baru seminggu penjualan di Lazada meningkat
- Lebih dari 40 e-commerce gelar promo diskon jelang Lebaran
- Oh, ternyata produk ini yang paling laris di Elevenia selama Ramadan
- Traveloka berikan diskon tiket pesawat dan hotel untuk Lebaran
- Tripanzee.com : Solusi mudah kunjungi destinasi idaman
(brl/red)